Bola.com, Madrid - Timnas Spanyol akan menghadapi Swiss pada laga ketiga Grup 4 UEFA Nations League A 2020/2021, di Estadio Alfredo Di Stefano, Madrid, Minggu (11/10/2020). Spanyol bertekad mendulang tiga poin, demi mempertahankan posisi di puncak grup.
Pada laga pertama, Spanyol bermain imbang 1-1 di Jerman berkat gol injury time Jose Luis Gaya. Setelah itu, Timnas Spanyol menang 4-0 menjamu Ukraina melalui dua gol Sergio Ramos, serta masing-masing satu gol Ansu Fati dan Ferran Torres.
Di lain pihak, satu gol Haris Seferovic tak cukup untuk menghindarkan Swiss dari kekalahan 1-2 di kandang Ukraina pada matchday pertama. Setelah itu, satu gol Silvan Widmer membawa Swiss meraih hasil imbang 1-1 menjamu Jerman.
Hasil tersebut membuat La Roja memimpin klasemen sementara Grup 4 dengan empat poin, hasil dari dua pertandingan. La Furia Roja unggul atas Ukraina (3), Jerman (2), dan Swiss (1).
Kamis (8/10/2020) kemarin, Timnas Spanyol menjalani laga uji coba kontra melawan Portugal. Laga tersebut berkesudahan imbang 0-0.
Sementara itu, Swiss kalah dalam uji coba melawan Kroasia. Unggul terlebih dahulu lewat gol Mario Gavranovic, Swiss akhirnya dipaksa menyerah 1-2.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Prakiraan susunan pemain dan statistik kedua tim:
Prakiraan susunan pemain:
Timnas Spanyol (4-3-3): De Gea; Navas, Ramos, Torres, Gaya; Merino, Busquets, Rodri; Traore, Rodrigo, Fati.
Pelatih: Luis Enrique.
Timnas Swiss (3-4-3): Sommer; Schar, Elvedi, Rodriguez; Widmer, Xhaka, Zuber, Benito; Fassnacht, Seferovic, Vargas.
Pelatih: Vladimir Petkovic.
Head to head kedua tim:
- 04-06-2018 Spanyol 1-1 Swiss (Laga Uji Coba)
- 16-06-2010 Spanyol 0-1 Swiss (Piala Dunia 2010)
- 03-07-1994 Spanyol 3-0 Swiss (Piala Dunia 2010)
- 13-12-1989 Spanyol 2-1 Swiss (Laga Uji Coba)
- 05-06-1988 Swiss 1-1 Spanyol (Laga Uji Coba)
Lima Laga Terakhir Spanyol:
- 15-11-2019 Spanyol 7-0 Malta (Kualifikasi Piala Eropa)
- 18-11-2019 Spanyol 5-0 Rumania (Kualifikasi Piala Eropa)
- 04-09-2020 Jerman 1-1 Spanyol (UEFA Nations League)
- 07-09-2020 Spanyol 4-0 Ukraina (UEFA Nations League)
- 08-10-2020 Portugal 0-0 Spanyol (Laga Uji Coba)
Lima Laga Terakhir Swiss:
- 15-11-2019 Swiss 1-0 Georgia (Kualifikasi Piala Eropa)
- 18-11-2019 Gibraltar 1-6 Swiss (Kualifikasi Piala Eropa)
- 03-09-2020 Ukraina 2-1 Swiss (UEFA Nations League)
- 06-09-2020 Swiss 1-1 Jerman (UEFA Nations League)
- 10-10-2020 Swiss 1-2 Kroasia (Laga Uji Coba)
Data dan fakta:
1. Spanyol tak terkalahkan dalam 14 laga terakhirnya (10 menang, 4 imbang)
2. Spanyol tak terkalahkan dalam 19 laga terakhirnya di kota Madrid (16 menang, 3 imbang).
3. Swiss tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhirnya (1 imbang, 2 kalah)
4. Swiss selalu mencetak gol dalam enam laga terakhirnya.
5. Swiss selalu kebobolan minimal dua gol dalam dua dari tiga laga terakhirnya.
Sumber: Berbagai sumber
Disadur dari: Bola.net (Penulis: Gia Yuda Pradana/Published: 09/10/2020)