Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo menjadi satu di antara pesepak bola dengan jumlah kekayaan yang tergolong luar biasa. Catatan Forbes, sepanjang karier di lapangan hijau, Cristiano Ronaldo sudah mengumpulkan dana segar 789 juta pounds atau lebih dari Rp15 triliun.
Angka sebesar itu datang dari berbagai hal yang berkaitan dengan dunia sepak bola, seperti gaji, nilai kontrak, match fee sampai bintang iklan. Selain berkorelasi dengan bal-balan, pundi-pundi harta Cristiano Ronaldo datang dari dunia mode, bisnis sampai aktivitas lain.
Pada sisi lain, punya uang segudang membuat Cristiano Ronaldo sanggup memiliki apa yang diinginkannya, termasuk rumah idaman. Yup, satu yang menjadi atensi publik adalah perubahan model kediaman, sekaligus aneka rumah yang menjadi pilihan Cristiano Ronaldo.
Berikut ini adalah rumah-rumah yang pernah ditinggali Cristiano Ronaldo, mulai dari apartemen kecil hingga rumah tingkat tujuh yang ditempatinya sekarang :
Video Cristiano Ronaldo
Masa Kecil di Madeira
Sebelum melakoni karier sebagai pesepak bola, Cristiano Ronaldo tumbuh di apartemen kecil di daerah Funchal. Ia harus berbagi kamar dengan saudara-saudaranya.
Kondisi tersebut sangat jauh berbeda dengan gaya hidupnya sekarang. Pada 2019, pemain yang diberi julukan baru Singa Musim Dingin tersebut dilaporkan membawa anaknya mengunjungi rumah masa kecilnya. Cristiano Jr terkejut melihat ukuran kamar yang ditinggali sang ayah saat kecil.
Manchester
Sama seperti rekan satu timnya yang lain, saat berada di Manchester United di tahun 2003-2009, Cristiano Ronaldo mendiami rumah di kawasan eksklusif Alderley Edge.
Kala itu, harga rumah Cristiano Ronaldo berada di kisaran 3 juta pounds atau sekitar Rp57 miliar. Rumah ini memiliki lima kamar tidur besar, plus kolam renang dalam ruangan, jacuzzi, gym, hingga bioskop. Setelah meninggalkan Liga Inggris, Cristiano Ronaldo tetap memertahankan rumah tersebut sebelum akhirnya menjualnya sembilan tahun kemudian.
Madrid
Cristiano Ronaldo memiliki rumah mewah yang sejalan dengan transfer 'wah'-nya ke Real Madrid. Saat itu, harga tempat tinggal CR7 berada di angka Rp91 miliar.
Rumah ini tergolong spesial, karena hasil karya arsitek ternama, Joaquin Torres. Berlokasi di kompleks elit La Finca, rumah ini memiliki gagang pintu dengan ukiran inisial nama CR.
Selain itu ada juga kolam renang dalam dan luar ruangan, gym dengan fasilitas lengkap, serta lapangan sepak bola pribadi.
Turin
Klub baru dan rumah baru. Hal itu menjadi tradisi Cristiano Ronaldo. Kepindahannya ke Juventus juga berarti mendapatkan rumah anyar yang semakin mewah.
Kali ini kapten Timnas Portugal tersebut menggabungkan dua vila menjadi satu sebagai tempat tinggalnya. Sama seperti rumah-rumah sebelumnya, rumah ini memiliki kolam renang dan gym yang sering digunakan Cristiano Ronaldo guna menjaga kebugaran.
Selain fasilitas, posisi rumah yang berada di area perbukitan memberikan pemandangan apik Kota Turin.
Rumah Liburan
Tidak cukup memiliki rumah mahal, Cristiano Ronaldo menghabiskan Rp26 miliar demi sebuah rumah liburan di Costa del Sol. Selain empat kamar dan pemandangan laut yang menawan, rumah ini juga memiliki fasilitas lapangan golf probadi, gym, bioskop, dan kolam renang infinity menghadap laut.
Pulang ke Kampung Halaman
Tak sekadar kemewahan yang terdapat di rumah terakhir. Cristiano Ronaldo memberikan sentuhan sisi sentimental yang selalu memikirkan tempatnya tumbuh besar.
Setelah empat tahun proses pembangunan, Cristiano Ronaldo menyulap sebuah gudang menjadi rumah mewah dengan tujuh lantai. Pembangunan ini menghabiskan 7 juta pounds atau sekitar Rp134 miliar.
Tak ada keterangan terkait jumlah kamar dari rumah yang ditempatinya sekarang. Satu yang pasti, pemandangan laut, dua kolam renang standar olimpiade, jacuzzi, dan lapangan sepak bola pribadi sudah lebih dari cukup menggambarkan kemegahan kediaman seorang Cristiano Ronaldo. (Queenshell Lovevinca Lau)
Sumber: Berbagai Sumber