Bola.com, Split - Timnas Indonesia U-19 membatalkan dua pertandingan uji coba melawan Bosnia dan Herzegovina U-19. Pasalnya, sejumlah pemain dari tim lawan dinyatakan positif COVID-19.
Semestinya, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Bosnia dan Herzegovina pada Selasa (20/10/2020) dan kembali beradu kekuatan pada tiga hari berselang di Kroasia.
Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan dari Asosiasi Sepak Bola Bosnia dan Herzegovina (N/FSBiH) pada Minggu (18/10/2020) malam WIB. Setelah beberapa pemain terjangkit COVID-19, Bosnia dan Herzegovina U-19 mengurungkan diri untuk berangkat ke Kroasia.
"Kami memahami pembatalan ini dang mengapresiasi Asosiasi Sepak Bola Bosnia dan Herzegovina yang telah memberitahu hal ini dan sudah berupaya ingin beruji coba dengan Timnas Indonesia U-19," kata Yunus Nusi dinukil dari laman PSSI.
Sebelumnya, kedua kesebelasan pernah bertemu dalam laga uji coba di Kroasia pada 25 September 2020. Kala itu, Timnas Indonesia U-19 kalah tipis 0-1 dari Bosnia dan Herzegovina U-19.
Video
Digantikan Hajduk Split U-19
Timnas Indonesia U-19 tetap akan bermain pada Rabu (20/10/2020) namun tidak dengan menghadapi Bosnia dan Herzegovina U-19. Tim berjulukan Garuda Muda itu rencananya bakal menantang klub Kroasia, Hajduk Split U-19.
"Setelah mendapatkan info pembatalan tersebut, kami bergerak cepat mencari lawan pengganti untuk uji coba Timnas Indonesia U-19 pada esok hari," jelas Yunus Nusi.
"Setelah berkomunikasi dengan Asosiasi Sepak Bola Kroasia, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Hajduk Split U-19," tuturnya.
Baca Juga
Naturalisasi Kevin Diks Aman, Selanjutnya Timnas Indonesia Berburu Striker Keturunan
Sudah Sembuh dari Cedera, Mungkinkah Asnawi Mangkualam Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia? PSSI Menjawab
PSSI Konfirmasi Kevin Diks Diambil Sumpah WNI di Denmark pada 7 November 2024, Berpeluang Bela Timnas Indonesia Vs Jepang