Bola.com, Jakarta - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, mendesak agar duet Joe Gomez dan Joel Matip bisa menutup absennya Virgil van Dijk. Ia mengaku tak tahu bagaimana hasilnya, namun ia yakin, meski lambat, kerjasama keduanya bisa membuahkan hasil.
Virgil van Dijk mengalami cedera parah pada laga Derbi Merseyside melawan Everton akhir pekan kemarin. Jurgen Klopp pun dipaksa untuk memutar otak mencari pengganti yang sepadan.
Pada laga melawan Ajax Amsterdam di Liga Champions tengah pekan lalu, Liverpool memainkan duet Fabinho dan Joe Gomez. Akan tetapi, ia tidak yakin hasilnya akan sebagus dengan adanya Virgil van Dijk.
Joel Matip menjadi satu di antara pemain Liverpool yang kualitasnya paling diharapkan bisa melakukan hal tersebut. Tapi masalahnya, bek asal Kamerun itu tak pernah menjadi partner Joe Gomez di lini belakang.
"Alasan mengapa mereka tidak pernah berduet adalah jelas karena sosok Van Dijk. Kalau Gomez atau Matip cedera, tidak akan ada masalah. Andai ada Dejan Lovren, dia pasti yang saya mainkan," kata Klopp dilansir dari Goal International.
"Saya tidak tahu bahwa mereka tidak pernah bermain bersama-sama, tapi yang pasti mereka bisa bermain bersama, tak sedikitpun saya ragu. Kondisinya begini, saat Fabinho dan Gomez bermain, mereka harus beradaptasi dulu agar nyetel," ujar sang manajer Liverpool itu menambahkan.
Video
Harus Berjuang Keras
Klopp menyadari situasi sulit yang sedang ia hadapi. Maklum, ia nyaris tak pernah merasakan ada pemain kunci yang mengalami cedera parah sehingga harus merombak pemain.
Maka dari itu, ia berharap siapapun yang menggantikan peran Virgil van Dijk, harus bekerja keras membayar kepercayaan dirinya dan seluruh suporter Liverpool.
"Makin stabil, makin bagus. Liverpool tak pernah merasakan situasi seperti ini, di mana kami harus melakukan banyak perombakan. Jadi, siapapun itu (yang menggantikan Van Dijk), harus sama-sama berjuang dengan pasangannya di lini belakang," kata Klopp lagi.
Sumber: Goal International
Baca Juga