FOTO: Sergio Ramos dan Bek Tengah Terbaik di Liga Spanyol

oleh Yoppy Renato diperbarui 27 Okt 2020, 18:43 WIB
Performa Sergio Ramos bersama Real Madrid menjadikan dirinya sebagai salah satu bek terbaik di kompetisi Liga Spanyol. Selain Sergio Ramos, tercatat ada beberapa bek tangguh lainnya yang bermain apik di kompetisi Liga Spanyol. Berikut 5 bek tangguh di Liga Spanyol. (kolase foto AFP)
1. Sergio Ramos - Sergio Ramos dikenal sebagai bek dengan permainan paling keras di Liga Spanyol. Pemain berusia 34 tahun ini tampil apik dan turut menyumbangkan satu gol lewat titik penalti dalam laga El Calsico Real Madrid melawan Barcelona beberapa waktu lalu. (AFP/Cristina Quicler)
2. Gerard Pique - Performa apik Pique menjadikannya sebagai salah satu tembok pertahanan paling penting di Barcelona. Meski telah memasuki usia 33 tahun, Pique mampu membuktikan betapa penting dirinya bagi pertahan Barcelona. (AFP/ Pau Barrena)
3. Diego Carlos - Ketangguhan Diego Carlos telah terbukti saat membawa Sevilla meraih gelar juara Liga Europa 2019/2020. Pemain asal Brasil ini memiliki kecepatan dan kekuatan yang menjadikannya sebagai bek terbaik yang dimiliki Sevilla saat ini. (AFP/Martin Meissner/pool)
4. Felipe - Pemain asal Brasil ini menjadi andalan lini pertahanan Atletico Madrid di bawah asuhan Simeone. Kemampuan duel udara dan passing yang sangat baik membuat Felipe selalu diandalkan untuk menjadi benteng pertahan Atletico Madrid. (AFP/Pau Barrena)
5. Raphael Varane - Raphael Varane mampu mengimbangi permainan Sergio Ramos dan menjadi duet terbaik di lini pertahan Real Madrid. Pemain asal Prancis ini memiliki kecepatan dan cerdas dalam membaca pergerakan serangan pemain lawan. (AFP/Oscar Del Pozo)

Berita Terkait