Bola.com, Bandung - Gelandang muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha kembali ke kota kelahirannya Bandung setelah menjalani pemusatan latihan (TC) bersama Tim Nasional U-19 di Kroasia.
Kedatangan Beckham Putra Nugraha disambut keluarga dan teman-teman terdekat adik dari Gian Zola Nasrulloh ini. Terlebih, Beckham membawa oleh-oleh berupa 4 buah bola untuk sebuah klub kecil di sekitar kediamannya, Gedebage, Kota Bandung.
Pemberian bola itu kata Beckham bertujuan agar pemain-pemain muda di sekitar kediamannya semakin giat berlatih sepak bola.
"Ini buat klub kampung yang ada di sekitar rumah Beckham saja. Hitung-hitung memberikan rezeki, buat latihan juga. Semoga ada bibit-bibit di sini yang bisa menjadi pemain profesional," harap Beckham saat ditemui di kediamannya, Kota Bandung, Rabu (28/10/2020) sore.
Beckham mengaku sangat senang bisa kembali kumpul bersama keluarga besarnya dan bertemu rekan-rekan masa kecilnya.
"Ya pasti kangen sama ibu, bapak. Kangen ketemu langsung karena selama TC suka video call. Kangen bertemu teman-teman, kerabat, dan kangen pacar juga. Sambil melepas kangen, saya mau menikmati hari libur dulu," kata Beckham.
Di sisi lain, Beckham menceritakan bagaimana proses TC Timnas Indonesia U-19 di Kroasia di bawah arahan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.
Menurutnya, pelatih Shin Tae-yong selama memimpin pemusatan latihan (TC) lebih mengutamakan kedisplinan, tidak hanya di dalam lapangan, tapi juga di luar lapangan. "Kami juga dituntut untuk kerja keras dan pantang menyerah," tegas pemain jebolan Diklat Persib ini.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Soal Coach Shin Tae-yong
Beckham Putra Nugraha, pemain yang akrab disapa Etam pun tak mempermasalahkan dengan tuntutan yang diberikan Shin Tae-yong agar kualitasnya di lapangan semakin meningkat.
"Coach Shin kan dari Korea. Orang Korea itu pantang menyerah. Jadi kita harus bisa seperti yang diinginkan. Jangan sampai saat capek, kita malah menyerah. Coach Shin minta selalu lewati batas maksimal," bebernya.
Maka itu, Beckham menegaskan bahwa ia harus bekerja lebih keras di setiap latihan, terlebih persaingan untuk menjadi starter di Timnas Indonesia U-19 sangat ketat.
"Persaingan ketat tapi ya bersaing sehat saja dan nikmati. Karena dalam bermain bola pasti ada saingan, yang penting kita dapat menunjukan dengan maksimal saat diberi kesempatan," ucap Beckham mengakhiri.
Baca Juga
5 Pemain yang Apesnya Mirip Paul Pogba: Nama Besar Ternyata Bukan Jaminan
Deretan SWAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia: Atlet hingga Supermodel Papan Atas Dunia, Ada yang baru Go Publik Bikin Cegil Patah Hati
Belum Bisa Move On! Kevin Diks Mengenang Momen Perdana Menyanyikan Indonesia Raya di SUGBK