Bola.com, Jakarta - Pelatih Persikabo, Igor Kriushenko, memastikan tim berjuluk Laskar Padjajaran itu diliburkan selama dua pekan. Kebijakan itu dilakukan menyusul penundaan Shopee Liga 1 2020 hingga tahun depan.
PSSI kembali menunda kickoff Liga 1 ke awal 2021. Penundaan itu dilakukan PSSI setelah tidak mendapatkan izin penyelengaraan kompetisi dari pihak kepolisian.
Sedianya, lanjutan Shopee Liga 1 akan dihelat pada awal Oktober, namun bayal dan dipindahkan ke November. Namun, rencana menggulirkan kompetisi pada November lagi-lagi batal karena PSSI tidak berhasil mendapatkan izin tersebut.
"Kami meliburkan tim selama dua pekan sampai tanggal 15 Novemver. Pada 16 November kami kembali berlatih. Tapi, untuk selanjutnya kami tidak melakukan latihan setiap hari, hanya tiga kali dalam satu pekan. Untuk menjaga kebugaran saja," kata Igor Kriushenko, Rabu (4/11/2021).
Pelatih asal Belarusia itu tak membantah jika ini adalah tahun tersulit bagi semua pesepak bola. Setelah merebaknya virus corona di Indonesia, kegiatan sepak bola vakum, termasuk penundaan Shopee Liga 1 2020.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Tahun yang Sulit
Namun, pria yang pernah melatih Timnas Belarusia pada 2019 ini mengatakan sebagai atlet profesional para pemain dituntut tetap menjaga kebugaran. Dia berpesan kepada anak asuhnya agar senantiasa menerapkan protokol kesehatan dengan ketat selama tidak bersama tim.
"Kami akui bahwa tahun ini sulit bagi kita semua, bagi pemain, pelatih dan juga klub," ujar Igor.
"Tapi, sebagai atlet, kami sudah terbiasa tetap hidup tertib. Yang penting, kami sudah ada kepastian dari federasi, jadi tidak seperti bulan-bulan lalu, selalu bertanya kapan kompetisi dimulai," imbuh Igor Kriushenko.