Liga Italia: Merasa Dibutuhkan dan Dicintai, Rahasia Alvaro Morata Gacor di Juventus

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 05 Nov 2020, 23:30 WIB
Pemain Juventus Alvaro Morata (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Ferencvaros pada pertandingan Grup G Liga Champions di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Rabu (4/11/2020). Juventus menang 4-1. (AP Photo/Laszlo Balogh)

Bola.com, Jakarta - Alvaro Morata mengungkapkan rahasia di balik moncernya penampilan dirinya bersama Juventus. Ia merasa dicintai dan dibutuhkan sehingga ia bisa memberikan kontribusi.

Morata akhirnya kembali ke Turin di musim panas kemarin. Ia dipinjam Juventus dari Atletico Madrid dengan opsi mempermanenkannya di akhir masa peminjamannya nanti.

Advertisement

Sejauh ini Morata tampil ciamik bersama Juventus. Ia sudah mengemas total enam gol bagi Juventus dari total tujuh penampilan bersama Bianconeri.

Morata mengakui bahwa ia semakin berkembang setelah pulang ke Juventus. "Saya sudah bilang bahwa saya merasa menjadi pemain yang lebih komplet semenjak pulang ke Juventus," ujar Morata kepada Sky Sports Italia.

Morata juga menilai bawa ia saat ini sudah jauh lebih matang ketimbang periode pertamanya di Juventus.

Ia menilai ia mengalami banyak pengalaman pahit sepanjang kariernya dan itu membuatnya menjadi pribadi yang lebih dewasa.

"Saya merasa sudah semakin dewasa sebagai seorang pribadi, karena saya menjalani banyak momen yang baik dan buruk selama karier saya. Itu menjadi pengalaman belajar saya di Juventus."

 

Video

2 dari 2 halaman

Merasa Dicintai dan Dibutuhkan

Pemain Juventus Alvaro Morata (tengah) merayakan bersama rekan-rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Ferencvaros pada pertandingan Grup G Liga Champions di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Rabu (4/11/2020). Juventus menang 4-1. (AP Photo/Laszlo Balogh)

Morata menyebut bahwa cinta yang diberikan Juventus kepadanya juga menjadi penyebab kenapa ia semakin moncer.

"Motivasi saya dalam bermain sepakbola sama seperti motivasi yang dibutuhkan semua orang, yaitu merasa dibutuhkan dan dicintai."

"Saya rasa saya mendapatkan itu semua di Juventus. Saya masih bisa berkembang dan saya yakin kami bisa berkembang bersama." ujarnya.

Sumber: Sky Sports Italia

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 5/11/2020)

Berita Terkait