Bola.com, Jakarta - Pemusatan latihan virtual Timnas Indonesia U-19 telah dimulai pada Kamis (5/11/2020). Sebanyak 33 pemain digeber tiga kali latihan dalam sehari.
Penyerang Timnas Indonesia U-19, Alfriyanto Nico, membocorkan menu latihan hari pertama. Latihan dimulai dengan lari pagi sebelum masuk ke program kedua yaitu penguatan otot.
Nico baru pertama kali dipanggil ke Timnas Indonesia U-19. Nama pemain Persija Jakarta ini mulai meroket ketika tampil cemerlang untuk Garuda Select angkatan kedua.
"Latihan virtual agendanya tiga kali yaitu jogging dan skipping pada pagi hari sebelum sarapan. Lalu saat latihan virtual pada pukul 09.00 WIB, kami melakukan penguatan otot seperti core," kata Nico dinukil dari laman Persija.
"Terakhir saat sore diberikan program latihan seperti speed agility. Sekali lagi, saya berusaha menunjukkan itu dengan maksimal selama latihan berjalan," jelas pemain berusia 17 tahun ini.
Video
Impian yang Terwujud
Keberhasilan menembus Timnas Indonesia U-19 merupakan impian Nico yang terwujud. Meski baru mengikuti latihan secara virtual, ia mengaku telah bangga dan berjanji tidak akan berpuas diri.
"Tentunya, bisa membela Timnas Indonesia U-19 merupakan mimpi saya. Saya tidak bisa mengungkapkan dengan kata-kata betapa bangganya, bersyukurnya, dan bahagianya saya," imbuh Nico.
"Ini merupakan awalan bagi saya untuk bisa mewujudkan mimpi itu. Saya tidak boleh menyia-nyiakan kesempatan ini," ujarnya mengakhiri.