Kisah Sukses 3 Bintang Everton yang Dibajak Manchester United

oleh Ario Yosia diperbarui 07 Nov 2020, 10:50 WIB
Legenda Wayne Rooney Manchester United (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Manchester United akan bersua Everton pada pekan kedelapan Liga Inggris 2020-2021. Duel panas ini akan digelar di Stadion Goodison Park, Sabtu (07/11/2020) malam WIB.

Saat ini, posisi Everton di klasemen sementara Premier League jauh lebih baik dari Setan Merah. Everton menghuni peringkat empat dengan torehan 13 poin dari tujuh pertandingan.

Advertisement

Sementara, Setan Merah terpuruk di posisi ke-15. Skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut baru mengoleksi tujuh poin dari enam pertandingan yang mereka jalani.

Everton sendiri termasuk lawan yang paling sering dihadapi Manchester United. Sejauh ini, kedua tim sudah berhadapan sebanyak 201 kali.

Selain itu, Setan Merah juga tercatat pernah membeli pemain dari Everton. Sejauh ini ada tiga pemain Everton yang hengkang ke Old Trafford pada era Premier League. Berikut ini tiga pemain Manchester United yang dibeli dari Everton. Bagaimana rapor mereka di Old Trafford?

Video

2 dari 4 halaman

Wayne Rooney

Wayne Rooney bergabung dengan Manchester United pada bulan September 2004. Ia dibeli dari Everton dengan biaya yang mencapai 37 juta euro saat itu.

Rooney mempunyai karier yang sukses selama bermain di Old Trafford. Penyerang asal Inggris itu berhasil memenangkan banyak trofi termasuk lima gelar Premier League dan satu Liga Champions.

Nama Rooney juga tercatat sebagai pencetak gol terbanyak klub setelah melesakkan 253 gol. Setelah memperkuat Setan Merah selama 13 musim, Rooney memutuskan kembali ke Everton pada 2017.

  

3 dari 4 halaman

Marouane Fellaini

Mimik wajah gelandang Manchester United, Marouane Fellaini, saat mukanya dihantam bola pada laga Piala Super Eropa 2017 di Stadion Philip II, Skopje, Selasa (8/8/2017). Foto muka unik Marouane Fellaini ini viral di media sosial. (AP/Boris Grdanoski)

Marouane Fellaini merupakan pembelian David Moyes di Manchester United. Ia dibawa oleh Moyes ke Old Trafford setelah lima musim berseragam The Toffees.

Gelandang asal Belgia itu ditebus dengan biaya yang mencapai 32,4 juta euro. Fellaini kemudian bermain selama lima setengah musim bersama Setan Merah.

Saat memperkuat United, Fellaini berhasil memenangkan Piala FA, Piala Liga Inggris, Liga Europa, dan Community Shield. Ia meninggalkan MU pada Januari 2019 dengan bergabung Shandong Luneng.

4 dari 4 halaman

Romelu Lukaku

Duel kiper Tottenham, Michel Vorm (kiri) dengan pemain Manchester United, Romelu Lukaku pada semifinal Piala FA di Wembley stadium, London, (21/4/2018). MU menang 2-1. (AP/Kirsty Wigglesworth)

Manchester United merekrut Romelu Lukaku dari Everton pada tahun 2017. Setan Merah mengeluarkan 84,7 juta euro untuk memboyong striker asal Belgia tersebut.

Lukaku menghabiskan dua musim di Old Trafford. Pemain berusia 27 tahun itu berhasil mencetak 42 gol dari 96 penampilan di semua kompetisi.

Mantan pemain Chelsea itu meninggalkan Setan Merah pada musim panas 2019. Ia pindah ke Italia dengan memperkuat Inter Milan.

Sumber asli: Berbagai sumber

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, Published 6/11/2020)

Berita Terkait