Bola.com, Valencia - Valentino Rossi dinyatakan sudah bisa kembali mengendarai motor Yamaha YZR-M1 miliknya terhitung sejak sesi latihan beba 3 (FP3) MotoGP Eropa di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Sabtu (07/11/2020).
Pasalnya pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP itu telah menjalani tes PCR kedua dan hasilnya dirinya sudah terbebas dari virus corona, Jumat (06/11/2020).
Logikanya kabar di atas membuat seorang Garrett Gerloff kecewa. Maklum ia sudah diplot untuk menggantikan Valentino Rossi pada balapan MotoGP Eropa.
Juara ajang MotoAmerica itu bahkan sudah mengikuti dua sesi latihan bebas MotoGP Eropa pada hari Jumat (07/11/2020). Namun alih-alih kecewa, Garrett Gerloff justru merasa senang mendengar Valentino Rossi sudah bisa kembali balapan.
Diwawancarai oleh Sky Sport MotoGP, Garrett Gerloff bahkan menceritakan momen membanggakan ketika Valentino Rossi tiba-tiba datang ke garasi tim untuk menyapanya.
“Saya terkejut, saya tidak menyangka. Dia mengatakan kepada saya bahwa saya melakukan pekerjaan dengan baik dan berterima kasih kepada saya karena telah menjaga motor," ujar Gerloff.
"Itu adalah mimpi, sesuatu yang luar biasa," tambah pembalap binaan legenda kelas 500cc, Wayne Rainey itu.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Puji Motor Yamaha
Meski hanya dua sesi latihan bebas MotoGP Eropa menggantikan Valentino Rossi, Garrett Gerloff langsung bisa memberikan penilaian bahwa Yamaha YZR-M1 merupakan motor yang begitu mudah dikendarai.
"Saya merasa sangat nyaman dengan motornya. Yamaha M1 mudah dikendarai, FP2 adalah sesi yang sangat bagus bagi saya. Saya merasa nyaman dan ingin mengendarainya lagi. Dua sesi 45 menit tidak pernah cukup," kata Garrett Gerloff.
Pada kesempatan ini, Garrett Gerloff turut berharap di masa depan bisa ada pembalap asal Amerika Serikat di ajang MotoGP. Meski punya sejarah panjang pada Kejuaraan Dunia Balap Motor, kini memang tidak ada pembalap AS pada ajang MotoGP.
Sumber: Tuttomotoriweb