Bola.com, Manchester - Kapten Manchester United, Harry Maguire, memuji kontribusi Edinson Cavani di timnya. Maguire yakin Cavani bakal menjadi pemain penting di MU pada musim ini.
Penyerang asal Uruguay itu digaet Tim Setan Merah dari Paris Saint-Germain pada 5 Oktober 2020. Manchester United tak harus mengeluarkan dana sepeser pun demi mendapatkan Cavani, karena kontraknya bersama PSG berakhir pada musim lalu.
Memakai nomor punggung tujuh, Edinson Cavani diharapkan mampu menjadi mesin gol The Red Devils. Akan tetapi, Cavani masih minim mendapatkan kesempatan untuk tampil.
Dari lima pertandingan yang sudah dijalani, pemain berusia 33 tahun tersebut belum pernah sekalipun menghuni starting XI Manchester United. Meski begitu, dia berhasil mendulang satu gol dari lima laga tersebut.
Gol Edinson Cavani itu tercipta ketika Manchester United meraih kemenangan 3-1 atas Everton, pada laga pekan kedelapan Premier League di Goodison Park, Sabtu (7/11/2020) malam WIB.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Mendongkrak Lini Serang
Harry Maguire menyebut Edinson Cavani merupakan seorang pemain pekerja keras. Bek Timnas Inggris itu percaya kehadiran Cavani akan mendongkrak lini serang Manchester United.
"Dia bekerja tanpa lelah dan melakukan pekerjaan kotor, hingga dia mendapat ganjarannya tepat pada akhir laga. Saya menilai dia akan menjadi pemain besar bagi kami, dia akan mencetak gol," ujar Maguire.
"Dia tahu di mana bagian belakang gawang berada dan saya sudah melihatnya dalam latihan beberapa kali. Dia baru saja meningkatkan kecepatan dalam latihan dan level penampilannya, tetapi dia akan menjadi pemain besar bagi MU," tuturnya.
Sumber: Goal International