Bola.com, Jakarta - Gelandang Real Madrid, Casemiro, menjadi figur sepak bola berikutnya yang ikut meramaikan skena eSports. Pemain asal Brasil itu membentuk tim eSports bernama CaseEsports divisi CS:GO.
Langkah Casemiro terbilang unik. Saat pesepak bola lain membentuk tim eSports divisi FIFA, PES, atau gim lain yang berbau olahraga, ia justru mengincar CS:GO.
CaseEsports sudah diluncurkan secara resmi. Awal November ini, sudah diumumkan roster CS:GO menjelang peringatan 20 tahun Counter-Strike 1.0.
Seluruh rosternya merupakan jagoan-jagoan CS:GO di Brasil. Mulai dari Paulo “land1n” Felipe, Denis “dzt” Fisher, Felipe Delboni, Yan “yepz” Pedretti, dan Vinicius “n1ssim” Pereira.
CaseEsports akan langsung menjalani arena kompetitif pada kualifikasi DreamHack Winter Open Eropa. Ini karena markas tim berlokasi di Madrid sehingga kemungkinan besar, kompetisi yang diikuti Paulo Felipe dkk. akan lebih banyak di Eropa.
Video
Menikmati Proyek
Casemiro paham bahwa proyek eSports membutuhkan waktu yang tak sebentar. Namun, ia berharap para pemain dan fans bisa menikmati progres CaseEsports.
"Saya tahu bahwa membuat tim baru untuk memenangi gelar akan memakan waktu dan membutuhkan banyak pekerjaan, tetapi saya berharap para pemain dan fan akan sangat menikmati proyek ini," ujar Casemiro disadur dari One Esports.
Sumber: One Esports
Baca Juga
Arkhan Kaka dan 4 Anak Buah Indra Sjafri Dipromosikan Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Ini Nama-namanya
Termasuk Pemain Berlabel Kiper Timnas Indonesia, Ini Daftar Lengkap Penerima Kartu Merah di BRI Liga 1 2024 / 2025
Shin Tae-yong Fix Panggil Ronaldo Junior dan 6 Pemain Abroad ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Siapa Lainnya?