Bola.com, Sleman - PSS Sleman berhasil menjuarai kompetisi Indonesia Football eSport League (IFeL) 2020. Pemain eSport andalan PSS, Rizky Faidan, mampu menjadi pemenang kompetisi eSport Pro Evolution Soccer (ePES) edisi pertama itu.
Dalam pertandingan grand final eSport Pro Evolution Soccer di IFeL 2020 ini, Rizky Faidan yang mewakili PSS Sleman sukses mengatasi lawan tangguh yang menjadi wakil Arema FC, Ferry Purnama Gumilang, Minggu (15/11/2020). Rizky Faidan sukses unggul 2-1 secara agregat dalam partai final yang berjalan sengit.
Dengan hasil tersebut, setelah gelaran turnamen PES IFeL 2020 yang berjalan sejak September lalu, Rizky Faidan juga membuktikan diri tidak salah direkrut oleh PSS Sleman untuk mengarungi kompetisi gim virtual PES kali ini.
Setelah menjuarai IFeL edisi pertama, ia mengaku lega. Jam terbang pemuda asal Bandung itu makin terasah berkat tambahan koleksi trofi dan gelar juara di dalam negeri.
"Perasaannya tentu senang sekaligus lega bisa menjawab kritik yang datang kepada saya selama regular week. Akhirnya saya bisa membuktikan bahwa performa di regular week yang kurang maksimal bisa terbayarkan di grand final," ujar Rizky Faidan, Senin (16/11/2020).
"Terima kasih banyak atas dukungan dari semua pihak, terutama penggemar PSS. Tanpa mereka atau kritik dari mereka yang menjadi motivasi, saya bukanlah apa-apa," lanjut Rizky Faidan yang memang sangat menggemari gim Pro Evolution Soccer itu.
Video
Bergelimang Prestasi
Faidan yang baru berusia 17 tahun itu telah mengukir banyak prestasi di dunia gim Pro Evolution Soccer. Seperti pada 2016, ia mewakili tim Indonesia menjadi runner-up PES World 2019 di London, Inggris.
Kemudian pada Januari lalu, pemain yang memiliki julukan Zeus ini bermain untuk tim beken Thailand, Buriram United, dalam kompetisi Thai e-League Pro 2020. Prestasinya adalah langsung membawa Buriram United menjuarai Thailand e-League Pro 2020.