3 Pemain yang Bakal Jadi Korban jika Chelsea Jadi Menggaet Declan Rice

oleh Ario Yosia diperbarui 18 Nov 2020, 09:10 WIB
West Ham United - Declan Rice (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Chelsea amat ingin mendaratkan Declan Rice pada bursa transfer Januari mendatang. Untuk mendapatkan gelandang West Ham tersebut, The Blues kabarnya siap menumbalkan tiga pemainnya.

Chelsea mengeluarkan uang lebih banyak daripada klub Premier League lainnya di bursa transfer musim panas. Mereka mendatangkan pemain seperti Kai Havertz, Timo Werner, Ben Chilwell dan Hakim Ziyech dengan harga yang mahal.

Advertisement

Namun, satu target yang gagal didatangkan Chelsea adalah Rice. Sang pemain merupakan jebolan akademi Chelsea tapi sekarang menjadi pemain kunci untuk West Ham dan Inggris.

The Blues bukan tanpa alasan ingin memulangkan kembali sang gelandang ke Stamford Bridge. Mereka bisa menggunakan Rice sebagai bek.

Chelsea masih belum bisa berpaling dari sosok berusia 21 tahun tersebut. The Blues akan kembali mengejar Rice di bursa transfer Januari 2021 mendatang.

Transfer Rice akan memakan biaya 80 juta pounds. Namun sebelum itu, Chelsea harus menjual pemainnya terlebih dulu.

Berikut ini tiga pemain yang akan dilepas Chelsea untuk mendapatkan Declan Rice seperti dikutip dari TeamTalk.

Video

2 dari 4 halaman

Antonio Rudiger

Bek Ukraina Yukhym Konoplya berebut bola dengan bek Jerman Antonio Rudiger pada babak penyisihan Liga A Grup 4 UEFA Nations League di Red Bull Arena, Leipzig, Minggu (15/11/2020) dinihari WIB. Tertinggal lebih dulu, Jerman mengakhiri laga dengan kemenangan 3-1 atas Ukraina. (AP Photo/Michael Sohn)

Antonio Rudiger tidak masuk dalam rencana Frank Lampard musim ini. Ia sempat dikaitkan dengan kepindahan dari Chelsea pada musim panas.

Namun, Rudiger pada akhirnya tetap bertahan di Stamford Bridge. Akan tetapi, bek asal Jerman itu belum pernah bermain di liga musim ini.

Rudiger masih punya kontrak dengan Chelsea sampai 2022 mendatang. Namun, pemain 29 tahun itu saat ini sudah kalah bersaing dengan Thiago Silva.

3 dari 4 halaman

Marcos Alonso

Pemain Chelsea, Marcos Alonso, tampak kecewa usai ditaklukkan Sheffield United pada laga Premier League di Stadion Bramall Lane, Sabtu (11/7/2020). Chelsea kalah tiga gol tanpa balas. (Peter Powell/Pool via AP)

Marcos Alonso juga diperkirakan akan meninggalkan Chelsea setelah kedatangan Ben Chilwell. Meski begitu, The Blues tak bisa melepasnya.

Alonso sempat tampil dalam tiga pertandingan di Premier League musim ini. Namun, penampilan pemain asal Spanyol itu belum terlihat meyakinkan.

Alonso punya masalah pribadi dengan sang manajer Frank Lampard. Sang pemain bisa dibilang sudah tidak punya masa depan di Stamford Bridge.

4 dari 4 halaman

Jorginho

Gelandang Italia, Jorginho (kanan) bersama Lorenzo Insigne dan Emerson, merayakan gol dalam laga UEFA Nations League Grup A1 melawan Polandia di Stadion Mapei, Italia, Senin (16/11/2020) dini hari WIB. Italia menang 2-0 atas Polandia. (AFP/Miguel Medina).

Jorginho hampir kembali ke Italia di musim panas. Namun, kepergian Maurizio Sarri dari Juventus membuat rencana tersebut gagal.

Sang gelandang sempat dikaitkan dengan tim-tim seperti PSG dan bahkan Arsenal. Akan tetapi, kepergian Jorginho dari Stamford Bridge tidak terwujud.

Jorginho sudah mencetak tiga gol dan satu assist dari tujuh penampilan di Premier League pada 2020-21. Meski begitu, Chelsea kabarnya siap mendengarkan tawaran yang masuk untuk Jorginho.

Sumber asli: Team Talk

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, Published 17/11/2020)

Berita Terkait