Shopee Liga 1 Ditunda, Pencinta Sepak Bola Indonesia Pilih Menonton Thai League

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 18 Nov 2020, 06:00 WIB
Yanto Basna mewakili PT Prachuap FC akan memperkuat Thai League All Stars untuk menghadapi Timnas Thailand pada laga uji coba yang digelar Sabtu (14/11/2020). (dok. PT Prachuap FC).

Bola.com, Bangkok - Penundaan Shopee Liga 1 hingga awal 2021 membawa berkah untuk Thai League 1. Kompetisi elite Thailand itu kebanjiran penonton pertandingan yang merupakan penggemar sepak bola asal Indonesia.

Fakta itu terungkap dalam data yang disodorkan Dewan Direksi Thai League pada pertemuan dengan Federasi Sepak Bola Thailand (FAT), Selasa (17/11/2020). Menurut data dari 1 Play Sports sebagai pemilik hak siar Thai League 1, Indonesia menjadi negara paling banyak menonton pertandingan Thai League 1.

Advertisement

Penonton yang berasal dari Indonesia berjumlah 250 ribu viewers. Mereka menyaksikan pertandingan Thai League 1 melalui siaran langsung di Facebook dan Youtube.

"Negara dengan jumlah views tertinggi yang dihitung dari Facebook dan Youtube adalah Indonesia dengan jumlah 250 ribu. Kemudian nomor 2 adalah Filipina dengan 73 ribu," bunyi pernyataan resmi FAT.

"Nomor 3 adalah Malaysia dengan 72 ribu. Adapun nomor 4 merupakan Vietnam dengan jumlah 69 ribu," tutup pernyataan tersebut.

Thai League saat ini sudah memainkan 13 pertandingan pada musim 2020-2021. Sebanyak 6,6 juta orang menyaksikan pertandingan Thai League melalui siaran televisi dengan rata-rata 250 ribu orang per pertandingan. Adapun rataan penonton melalui Facebook dan Youtube adalah 18 ribu per pertandingan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Faktor Yanto Basna?

Bek Timnas Indonesia, Yanto Basna, saat melawan Thailand pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022 di SUGBK, Jakarta, Selasa (10/9). Indonesia takluk 0-3 dari Thailand. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Selain karena penundaan Shopee Liga 1 2020, tingginya jumlah penonton Thai League dari Indonesia diyakini karena faktor Yanto Basna. Seperti diketahui, pemain Timnas Indonesia itu saat ini membela PT Prachuap FC.

Masyarakat Indonesia dikenal sangat antusias menyaksikan pertandingan sepak bola. Apalagi ada sosok pemain Indonesia yang bermain di liga luar negeri.

Yanto Basna sejauh ini memiliki peran penting di lini belakang PT Prachuap FC. Pemain berusia 25 tahun itu sudah tampil sebanyak 10 pertandingan bersama PT Prachuap FC.