Data dan Fakta Lengkap Empat Negara yang Lolos UEFA Nations League Finals

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 19 Nov 2020, 19:30 WIB
Empat negara yang lolos semifinal atau final four UEFA Nations League. (Dok. UEFA)

Bola.com, Jakarta - Italia, Belgia, Prancis, dan Spanyol berhasil memastikan tiket UEFA Nations League Finals. Keempatnya akan saling bersaing demi menjadi yang terbaik.

Prancis dan Spanyol telah lebih dulu dipastikan lolos ke UEFA Nations League Finals. Sementara Italia dan Belgia baru saja memastikannya pada laga pamungkas.

Advertisement

Italia melangkah ke semifinal UEFA Nations League A setelah menang 2-0 dalam laga terakhir Grup 1 di markas Bosnia -Herzegovina di Stadion Grbavica, Sarajevo. Dua gol Gli Azzurri dipersembahkan oleh Andrea Belotti pada menit ke-22 dan Domenico Berardi pada menit ke-68.

Sementara di Grup 2 UEFA Nations League A, Inggris dan Belgia sama-sama menang besar. Inggris mampu menang telak 4-0 atas Islandia. Kemenangan The Three Lions dibuka oleh gol Decklan Rice pada menit ke-20 dan digandakan oleh Mason Mount pada menit ke-24. Phil Fodden melengkapi kemenangan Inggris dengan dua gol yang dicetaknya pada menit ke-80 dan 84'.

Namun, kemenangan telak Inggris seakan tidak berarti karena Belgia yang berada di puncak tidak terkejar lagi, terutama dengan kemenangan 4-2 yang mereka raih saat menghadapi Denmark pada saat yang bersamaan. Belgia bahkan langsung unggul cepat lewat gol Yoeri Tielemans saat laga baru berjalan tiga menit.

Kemenangan Belgia atas Denmark memastikan mereka menyusul Italia, Spanyol, dan Prancis melangkah ke semifinal UEFA Nations League.

 

Video

2 dari 6 halaman

Hasil UEFA Nations League, Kamis 19 November 2020

Bosnia-Herzegovina 0-2 Italia

(Andrea Belotti 22', Domenico Berardi 68')

Polandia 1-2 Belanda

(Kamil Jozwiak 5 | Memphis Depay 77'-pen, Georginio Wijnaldum 84')

Inggris 4-0 Islandia

(Declan Rice 20', Mason Mount 24', Phil Fodden 80', 84')

Belgia 4-2 Denmark

(Yoeri Tielemans 3', Romelu Lukaku 57', 69', Kevin de Bruyne 87' | Jonas Older Wind 17', Thibaut Courtois 86'-OG)

 

3 dari 6 halaman

Belgia

Juara Grup A2

Menang: 5

Imbang: 0

Kalah: 1

Memasukkan: 16

Kemasukan: 6

Top scorer: Romelu Lukaku (5)

Hasil pertandingan

05/09/2020: Denmark 0-2 Belgia

08/09/2020: Belgia 5-1 Islandia

11/10/2020: Inggris 2-1 Belgia

14/10/2020: Islandia 1-2 Belgia

15/11/2020: Belgia 2-0 Inggris

18/11/2020: Belgia 4-2 Denmark

Pelatih: Roberto Martínez

Pemain kunci: Kevin De Bruyne.

 

4 dari 6 halaman

Prancis

Juara Grup A3

Menang: 5

Imbang: 1

Kalah: 0

Memasukkan: 12

Kemasukan: 5

Top scorer: Olivier Giroud (3)

Hasil pertandingan

05/09/2020: Swedia 0-1 Prancis

08/09/2020: Prancis 4-2 Kroasia

11/10/2020: Prancis 0-0 Portugal

14/10/2020: Kroasia 1-2 Prancis

14/11/2020: Portugal 0-1 Prancis

17/11/2020: Prancis 4-2 Swedia

Pelatih: Didier Deschamps

Pemain kunci: Antoine Griezmann

 

5 dari 6 halaman

Italia

Juara Grup A1

Menang: 3

Imbang 3

Kalah: 0

Memasukkan: 7

Kemasukan: 2

Top scorer: Domenico Berardi (2)

Pelatih: Roberto Mancini

Pemain kunci: Marco Verratti

 

6 dari 6 halaman

Spanyol

Juara Grup A4

Menang: 3

Imbang: 2

Kalah: 1

Memasukkan: 13

Kemasukan: 3

Top scorer: Ferran Torres (4)

Hasil pertandingan:

03/09/2020: Jerman 1-1 Spanyol

06/09/2020: Spanyol 4-0 Ukraina

10/10/2020: Spanyol 1-0 Swiss

13/10/2020: Ukraina 1-0 Spanyol

14/11/2020: Swiss 1-1 Spanyol

17/11/2020: Spanyol 6-0 Jerman

Pelatih: Luis Enrique

Pemain kunci: Sergio Ramos

Berita Terkait