Liga Italia: Atletico Madrid Dorong Juventus Mempermanenkan Alvaro Morata

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 20 Nov 2020, 18:45 WIB
Penyerang Juventus, Alvaro Morata, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crotone pada laga Liga Italia di Stadion Ezio Scida, Minggu (18/10/2020). Kedua tim bermain imbang 0-0. (Francesco Mazzitello/LaPresse via AP)

Bola.com, Turin - Juventus ketiban rezeki nomplok saat mendatangkan Alvaro Morata dari Atletico Madrid hanya dengan status pinjaman. Bomber asal Spanyol itu mampu menjawab kepercayaan klub dengan tampil subur pada musim ini.

Kehadiran Morata merupakan permintaan langsung pelatih Andrea Pirlo. Pemain berusia 28 tahun ini dibutuhkan untuk menggantikan Gonzalo Higuain yang ditendang pada akhir musim lalu.

Advertisement

Sempat diragukan hanya sekadar melapisi Cristiano Ronaldo, Morata justru menjadi top scorer sementara Juventus di musim ini. Striker Timnas Spanyol itu mampu membukukan enam gol dari delapan penampilan.

Juventus meminjam Morata selama semusim dari Atletico. Dalam klausulnya, tim berjulukan Si Nyonya Tua itu punya opsi untuk mempermanenkan status sang pemain.

"Morata pantas mendapatkan momen positif ini. Sepertinya dia sudah menemukan jalan yang benar," kata Presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo kepada El Larguero dinukil dari Football Italia.

"Dia adalah pemain Atletico yang dipinjamkan ke Juventus. Mereka punya opsi untuk membeli. Jika mereka menginginkan Morata, mereka harus membayar kepada kami," imbuhnya.

Ketika bersepakat meminjam Morata, Juventus bisa membelinya dengan harga 45 juta euro atau setara dengan Rp754 miliar. Si Nyonya Tua diyakini bakal kembali menawar banderol tersebut.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Kesempatan Kedua di Juventus

Penyerang Juventus, Alvaro Morata, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Ferencvaros pada laga lanjutan Liga Champions 2020/2021 di Puskas Arena, Kamis (5/11/2020) dini hari WIB. Juventus menang 4-1 atas Ferencvaros. (AP Photo/Laszlo Balogh)

Atletico meminjamkan Morata ke Juventus setelah mendapatkan Luis Suarez dari Barcelona. Dia kurang bersinar selama di sana karena cuma bisa mencetak 22 gol dari 61 laga.

Morata memilih untuk kembali ke Juventus, klub yang pernah dibelanya pada 2014-2016 sebelum klausul pembelian kembali diaktifkan oleh Real Madrid.

Pada kesempatan pertamanya dengan Juventus, Morata cukup berkontribusi. Dia membantu Si Nyonya Tua merah dua trofi Serie A dan Coppa Italia.

 

Sumber: Football Italia

Berita Terkait