Bola.com, Jakarta - Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, dilaporkan menahan kepergian tiga pemainnya. Satu di antaranya adalah Merih Demiral, bek yang masuk daftar belanja Leicester City.
Andrea Pirlo memulai karier kepelatihannya menggantikan Maurizio Sarri di Juventus musim panas lalu. Sejumlah pemain didatangkan, serta tentunya melepas beberapa pemain, seperti Gonzalo Higuain.
Wartawan kenamaan Italia, Fabrizio Romano, mengklaim kalau Andrea Pirlo menolak menjual tiga pemain yang bisa saja meninggalkan Nyonya Tua pada bursa musim panas kemarin.
Adrien Rabiot mendapat tawaran dari Liga Premier tetapi Pirlo adalah pengagum pemain Timnas Prancis yang tersebut.
“Dia bahkan tidak tahu seberapa kuat dia. Bagi saya, dia adalah seorang juara dan kami banyak bekerja dengannya, juga secara mental,” kata Pirlo setelah kemenangan 2-0 Juventus melawan Cagliari.
Video
Demiral dan Danilo
Merih Demiral juga menjadi target transfer klub Liga Inggris karena Leicester dikabarkan mengajukan tawaran yang ditolak Nyonya Tua.
Bek lain, Danilo, telah dikeluarkan tetapi Pirlo senang mempertahankannya di Turin.
Mantan bek Manchester City itu bermain di posisi baru sebagai bek tengah ketiga musim ini dan merupakan satu-satunya pemain Juventus yang bermain di setiap pertandingan sejauh musim ini.
Sumber: Football Italia
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026