Liga Italia: Zlatan Ibrahimovic Dianggap Lebih Hebat Ketimbang Satu Dekade Lalu

oleh Rizki Hidayat diperbarui 23 Nov 2020, 18:15 WIB
Pemain AC Milan Zlatan Ibrahimovic (kanan) merayakan golnya ke gawang Napoli dengan rekan setimnya pada pertandingan Serie A di Stadion San Paolo, Naples, Italia, Minggu (22/11/2020). Dua gol Ibrahimovic membawa AC Milan menaklukkan Napoli dengan skor 3-1. (ANDREAS SOLARO/AFP)

Bola.com, Naples - Pelatih Napoli, Gennaro Gattuso, melontarkan pujian kepada Zlatan Ibrahimovic. Menurut Gattuso, penampilan striker AC Milan tersebut pada musim ini jauh lebih hebat ketimbang satu dekade lalu.

Menghadapi Napoli di Stadion San Paolo pada laga pekan kedelapan Serie A, Senin (23/11/2020) dini hari WIB, Ibrahimovic kembali dipercaya menjadi ujung tombak di lini depan I Rossoneri.

Advertisement

Mantan striker Timnas Swedia itu mampu tampil impresif. Berdasarkan statistik yang dicatat Whoscored, Zlatan Ibrahimovic melepaskan tiga tembakan yang dua di antaranya mengarah ke gawang, memenangkan delapan duel udara, dan satu tekel sukses.

Dua peluang yang didapat Zlatan Ibrahimovic tersebut berbuah gol, yakni pada menit ke-20 dan 54'. Berkat brace Ibrahimovic, Il Diavolo Rosso berhasil memetik kemenangan dengan skor 3-1.

Satu gol lainnya milik AC Milan dicetak Jens Petter Hauge pada menit ke-90+4. Sementara itu, gol tunggal Napoli disarangkan Dries Mertens menit ke-63.

Berkat tambahan dua gol tersebut, Zlatan Ibrahimovic telah mendulang 10 gol dari delapan pertandingan bersama AC Milan di Serie A musim ini. Jumlah tersebut membuat striker berusia 39 tahun itu bercokol di puncak daftar top skorer sementara Liga Italia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Lebih Hebat Ketimbang 10 Tahun Lalu

Pemain AC Milan Robinho, Gennaro Ivan Gattuso dan Zlatan Ibrahimovic mengangkat Piala Super Italia usai mengalahkan Inter Milan 2-1 di Stadion Olimpiade nasional, Beijing, China.(Antara)

Magis Ibrahimovic pada usia yang hampir berkepala empat membuat Gennaro Gattuso kagum. Menurut Gattuso, performa Ibracadabra saat ini jauh lebih hebat ketimbang 10 tahun lalu.

Seperti diketahui, Gennaro Gattuso pernah satu tim dengan Zlatan Ibrahimovic di AC Milan dari 2010 sampai 2012.

"Milan sangat percaya kepada Ibra, mereka percaya 100 persen pada apa yang mereka lakukan. Saya merasa dia terlihat lebih kuat saat ini dibandingkan 10 sampai 12 tahun yang lalu," ujar Gattuso.

"Mereka melakukan umpan silang, karena mereka tahu dia akan menyambutnya. Apa yang kami lakukan hari ini adalah menciptakan banyak peluang dan tidak percaya sepenuhnya," lanjutnya.

"Ini tentang mentalitas. Sepak bola adalah tentang membantu satu sama lain, menjadi sebuah tim, memiliki kata-kata yang baik dan meyakinkan untuk rekan satu tim Anda ketika mereka sedang berjuang," tutur Gennaro Gattuso.

Sumber: Football Italia

Berita Terkait