Misteri Penalti Manchester United, Kenapa yang Ambil Marcus Rashord Bukan Bruno Fernandes?

oleh Hendry Wibowo diperbarui 25 Nov 2020, 10:30 WIB
Dua pemain Manchester United, Bruno Fernandes dan Marcus Rashford berbagi tugas menendang penalti. (Oli SCARFF / AFP)

Bola.com, Manchester - Manchester United sukses mengalahkan Istanbul Basaksehir dengan skor telak 4-1 pada matchday 4 Grup H Liga Champions, Rabu (25/11/2020) dini hari WIB.

Momen menarik terjadi setelah Bruno Fernandes mencetak dua gol pertama Setan Merah. Singkat cerita, tim tuan rumah mendapat hadiah penalti.

Advertisement

Seharusnya Bruno Fernandes yang maju sebagai algojo. Pasalnya ia merupakan eksekutor utama penalti Manchester United. Apalagi ia punya kans mencetak hattrick.

Namun, kali ini gelandang Portugal itu menyerahkannya pada Marcus Rashford, yang kemudian menuntaskan tugasnya dengan baik. Sebuah misteri tentunya, Bruno Fernandes melewatkan momen ini begitu saja.

Ole Gunnar Solksjaer punya jawaban atas misteri penalti ini. "Anthony pun mencetak satu gol penalti lawan Leipzig, jadi kenapa tidak, mereka bisa membagi-bagi itu," kata sang manajer seperti dikutip situs resmi Manchester United.

"Marcus pun merupakan eksekutor penalti yang sangat bagus, dan Bruno sangat percaya diri. Jika Bruno merasa ingin memberikannya pada Marcus, biarkanlah itu," lanjutnya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Alasan Bruno Fernandes

Para pemain Manchester United merayakan gol yang dicetak oleh Bruno Fernandes ke gawang Istanbul Basaksehir pada laga Liga Champions di Stadion Old Trafford, Rabu (25/11/2020). Setan Merah menang dengan skor 4-1. (AP/Dave Thompson)

Bruno Fernandes turut buka suara soal keputusannya memberikan kesempatan penalti kepada Marcus Rashford dan bukan dirinya yang punya kans mencetak hattrick saat Manchester United mengalahkan Istanbul Basaksehir.

"Tentu saja setiap pemain ingin membuat hattrick, tetapi setelah pertandingan di Liga Inggris (lawan West Brom) saya memberi tahu Rashford bahwa dia bisa mengambil penalti yang berikutnya," kata Fernandes dikutip dari BBC Sport.

"Selain itu, dia salah satu pencetak gol terbanyak di Liga Champions jadi penting baginya untuk mendapatkan kepercayaan diri. Tidak masalah siapa yang mengambil penalti selama tim mencetak gol," tambahnya.

Tentu saja aksi Bruno Fernandes ini patut ditiru. Dirinya mendahulukan kepentingan tim ketimbang mengejar target pribadi.

 

Sumber: Manchester United/BBC Sport