Bola.com, Jakarta - Legenda sepak bola dunia, Diego Maradona, meninggal dunia pada usia 60 tahun setelah menderita serangan jantung, Kamis (26/11/2020) dini hari WIB. Kabar mengejutkan ini datang hanya dua pekan setelah ia melangsungkan operasi otak.
Berita mengenai meninggalnya Diego Maradona dilaporkan pertama kali oleh pengacaranya, Matias Morla. Dengan cepat, kabar ini menyebar dan menjadi trending topic di sejumlah media sosial.
Banyak pesepak bola dunia memberikan ucapan bela sungkawa via media sosial. Tak terkecuali bintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Eks pemain Manchester United dan Real Madrid itu menyebut sosok Diego Maradona tak akan pernah terlupakan.
"Hari ini saya mengucapkan selamat tinggal kepada seorang teman dan dunia mengucapkan selamat tinggal kepada seorang jenius yang abadi. Salah satu yang terbaik," tulis Cristiano Ronaldo.
"Seorang pesepak bola dengan kemampuan bak pesulap yang tak tertandingi. Dia pergi terlalu cepat, tetapi meninggalkan warisan tanpa batas dan kekosongan yang tidak akan pernah terisi. Beristirahatlah dengan damai. Anda tidak akan pernah dilupakan," lanjut CR7.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Juara Piala Dunia 1986
Diego Maradona, yang dianggap sebagai salah satu pesepakbola terhebat sepanjang masa, membantu Argentina memenangkan Piala Dunia 1986, puncak karier yang termasyhur.
Dia bermain untuk beberapa tim kuat seperti Boca Juniors, Napoli dan Barcelona selama karier sepak bolanya dan dipuja oleh jutaan orang di seluruh dunia karena keterampilan briliannya.
Ia juga sempat membuat kontroversi yang menggegerkan dengan gol Tangan Tuhan. Maradona melakukan aksi tersebut kala berhadapan dengan Timnas Inggris pada Piala Dunia 1986.
Sumber: Instagram