Superstar Liga Spanyol: Martin Braithwaite, Sering Tak Dianggap tetapi Bisa Diandalkan Barcelona

oleh Rizki Hidayat diperbarui 30 Nov 2020, 19:15 WIB
Penyerang Barcelona, Martin Braithwaite, kiri menyumbangkan satu gol saat timnya menang 4-0 atas Osasuna pada pertandingan pekan ke-11 La Liga di Camp Nou, Minggu (29/11/2020) malam WIB. (AP Photo/Joan Monfort)

Bola.com, Barcelona - Martin Braithwaite kerap tak dianggap di Barcelona. Meski begitu, Braithwaite bisa menjadi sosok yang diandalkan El Barca, seperti ketika bersua Osasuna pada pertandingan pekan ke-11 La Liga, Minggu (29/11/2020) malam WIB.

Penyerang Timnas Denmark itu didatangkan Barcelona ketika mengalami krisis di lini serang pada paruh musim lalu. Saat itu, El Barca tak bisa memainkan Luis Suarez dan Ousmane Dembele akibat cedera.

Advertisement

Alhasil, Barcelona hanya memiliki Lionel Messi dan Antoine Griezmann di lini serang. Setelah mengeluarkan dana 18 juta euro (Rp 304 miliar), Los Cules akhirnya menebus sang pemain dari Leganes pada 20 Februari 2020.

Namun, karier Martin Braithwaite di Barcelona tak berjalan mulus. Dia lebih banyak duduk di bangku cadangan, karena kalah bersaing dengan Luis Suarez, Lionel Messi, dan Antoine Griezmann.

Kini setelah Suarez hengkang ke Atletico Madrid, Martin Braithwaite tak serta merta menjadi pilihan utama untuk menempati pos di lini serang Barcelona. Pada musim ini, dia baru tampil dalam delapan pertandingan, yang dua di antaranya bermain sejak menit awal.

Berstatus sebagai penghangat bangku cadangan, Martin Braithwaite dikabarkan bakal dilepas Barcelona pada bursa transfer musim dingin tahun depan. Nantinya, dana hasil penjualan Braithwaite akan digunakan Barca untuk belanja pemain, termasuk Memphis Depay dari Olympique Lyon.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Bisa Diandalkan

Bek Osasuna, Unai Garcia (kiri) berebut bola dengan pemain depan Barcelona, Martin Braithwaite pada pekan ke-11 Liga Spanyol 2020-2021di stadion Camp Nou, Minggu (29/11/2020). Barcelona berhasil pesta gol 4-0 saat menjamu Osasuna. (LLUIS GENE / AFP)

Meski hanya menjadi pelapis, Martin Braithwaite kerap bisa diandalkan ketika dipercaya untuk tampil. Dari delapan laga yang sudah dimainkan bersama El Barca, dia telah mendulang tiga gol dan satu assist.

Pada laga terakhir, striker bernomor punggung sembilan itu berhasil menyumbangkan satu gol, sekaligus membantu Barcelona meraih kemenangan 4-0 atas Osasuna di Camp Nou. Gol Braithwaite tercipta pada menit ke-29, setelah memanfaatkan kemelut di muka gawang Osasuna.

Sementara itu, tiga gol Los Cules lainnya tercipta atas nama Antoine Griezmann pada menit ke-42, Philippe Coutinho menit ke-57, dan Lionel Messi menit ke-73.

"Performa tim yang hebat. Selamat ulang tahun Barcelona, dan Rest In Peace Maradona," tulis Braithwaite di akun Twitter pribadinya.

Ketika Barcelona menghadapi Ferencvaros pada laga kelima Grup G Liga Champions di Puskas Arena, 3 Desember 2020, Martin Braithwaite diprediksi akan kembali diandalkan pelatih Ronald Koeman untuk menghuni lini depan El Barca.

Sumber: Berbagai sumber

Berita Terkait