Bola.com, Jakarta - Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) menyatakan belum membuat keputusan soal pelaksanan turnamen tahun depan. Menurut BWF, Kalender Turnamen Bulutangkis 2021 belum dibuat.
Pernyataan itu diungkapkan BWF melalui rilis resmi, Rabu (2/12/2020). Rilis tersebut juga sebagai respons atas rumor yang mengklaim BWF telah memutuskan tentang pelaksanan kualifikasi Olimpiade 2021.
BWF terus berkoordinasi dengan Host Members untuk merancang solusi klaster turnamen terbaik untuk turnamen tahun depan.
Pembahasan itu penting untuk memastikan bergulirnya kembali turnamen secara konsisten konsisten demi kepentingan semua atlet. BWF juga fokus untuk menyelesaiakan periode Kualifikasi Olimpiade untuk Olimpiade Tokyo.
BWF juga berjanji mengumumkan Kalender Turnamen 2021 dalam beberapa pekan ke depan.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Thailand Siap Jadi Tuan Rumah Tur Asia Super 1000 dan BWF World Finals
Sebelumnya, Asosiasi Bulutangkis Thailand (BAT) menyatakan kesiapannya menggelar Asia Super 1000 dan BWF World Finals di Bangkok. Kedua turnamen tersebut bakal dihelat pada januari 2021.
Thailand dan Federasi Bulutangkis Internasional (BWF) menandatangani nota kesepahaman (MoU) pada Kamis (29/10/2020) kemarin dan resmi menjadi tuan rumah BWF World Tour Super 1000 dan BWF World Finals.
Hadir pada acara yang digelar secara virtual itu yakni Presiden BWF, Poul-Erik Hoyer, Sekretaris Jenderal BWF, Thomas Lund, dan Presiden BAT, Khunying Patama Leeswadtrakul.
Poul-Erik Hoyer mengatakan turnamen tur Asia adalah kesempatan buat badan bulutangkis dunia untuk mengembalikan kejayaan dan peluang terbaik buat pencinta bulutangkis menyaksikan kembali pertandingan kelas dunia.
"Turnamen tur Asia menjadi kesempatan bagi kami untuk menandai kembalinya kejayaan bulutangkis serta melihat para pemain bertanding,” kata Presiden BWF Poul-Erik Hoyer dalam laman resmi BWF dikutip Jumat (30/10/2020).
"Thailand memiliki sejarah yang kuat dalam penyelenggaraan turnamen mayor bulutangkis. Dan kami mempercayai mereka sebagai tuan rumah pada Januari 2021," katanya lagi.