Bola.com, Penang - Penang FA resmi memperkenalkan Ryuji Utomo sebagai pemain yang akan memperkuat tim pada musim 2021. Memperkuat Penang, bek Persija Jakarta itu langsung mendapat label 'Sang Pahlawan dari Seberang'.
Pengenalan Ryuji Utomo pertama kali ke publik dilakukan melalui unggahan di media sosial Facebook, Minggu (6/12/2020). Ryuji tampak menggunakan jersey milik Penang FA.
Dalam foto tersebut, Penang FA mengungkapkan keberhasilan mendatangkan Ryuji Utomo. Namun, Penang FA juga masih ingin mendatangkan pemain Asia lainnya untuk memperkuat tim di Liga Super Malaysia musim 2021.
"Ryuji Utomo, Sang Pahlawan dari Seberang," bunyi keterangan dari Penang FA.
"Setelah menandatangani pemain bertahan dari Indonesia, Ryuji Utomo, Penang FA bakal mengumumkan seorang lagi pemain import untuk mengisi kuota Asia sebentar lagi," tutup pernyataan tersebut.
Ryuji Utomo bergabung dengan Penang FA dengan status pinjaman selama semusim. Adapun Ryuji Utomo saat ini memiliki kontrak di Persija Jakarta sampai pengujung 2021.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Komitmen Kembali
Ryuji Utomo berkomitmen untuk kembali ke Persija Jakarta begitu masa pinjamannya berakhir bersama Penang FA. Ryuji berharap, Persija bisa meraih kesuksesan pada lanjutan Shopee Liga 1.
"Semoga bisa Persija meraih prestasi sebanyak-sebanyaknya. Kemudian semakin jaya, yang pasti kompetisi akan bergulir lagi," kata Ryuji Utomo.
"Tunggu gua, gua akan kembali. InsyaAllah, lebih baik lagi," tegas Ryuji Utomo.
Penang FA meminjam Ryuji Utomo dari Persija Jakarta untuk bisa bersaing di Liga Super Malaysia 2021. Maklum. sebagai tim promosi Penang FA bertekad untuk bertahan di kompetisi elite Negeri Jiran itu.
Baca Juga
Pemain Termuda dalam Sejarah Timnas Indonesia Bersyukur Dipoles Pelatih Striker Bawaan Shin Tae-yong: Pengetahuan, Pembelajaran, Pengalaman
Media Jerman: Borussia Monchengladbach Sangat Menginginkan Kevin Diks! Negosiasi Jalan Terus
Beda Karakter Suporter di Indonesia dan Italia Menurut Bang Jay Idzes, Apa Tuh?