Moto2 2020 Bersaing Juara Dunia Kemudian MotoGP 2021 Jadi Rekan Setim, Bagaimana Hubungan Adik Valentino Rossi dengan Enea Bastianini?

oleh Hendry Wibowo diperbarui 12 Des 2020, 14:30 WIB
Luca Marini ketika memenangkan balapan Moto2 Jerez pada bulan Juli lalu. (JAVIER SORIANO / AFP)

Bola.com, Tavullia - Situasi menarik bakal tersaji di tim satelit Avintia Ducati untuk MotoGP 2021. Karena tim ini akan memiliki dua rookie sekaligus jebolan Moto2 2020, Enea Bastianini dan Luca Marini.

Menarik lantaran Bastianini dan Marini yang notabene adik dari Valentino Rossi bersaing begitu ketat dan panas untuk menjadi juara dunia Moto2 2020.

Advertisement

Pada akhirnya, Bastianini memenangkan persaingan dan menjadi juara dunia. Sementara Marini yang memperkuat tim milik Valentino Rossi berstatus runner-up.

Kemudian apakah keduanya punya hubungan buruk ketika harus berduet di Avintia Ducati pada MotoGP 2021? Marini pun buka-bukaan saat diwawancara Tuttomotoriweb. "Hubungan kami sangat baik, saya pikir tidak ada yang salah dengan itu," jawabnya.

Sebaliknya Marini justru menyambut positif kehadiran Bastianini. "Tahun depan akan sangat keren memiliki Enea sebagai rekan satu tim, karena pada akhirnya menyenangkan untuk memperebutkan gelar bersamanya (Moto2 2020) hingga balapan terakhir," Marini menerangkan.

"Saya pikir menyenangkan bahwa tahun depan kami akan bersama dengan tim yang sama dan motor yang sama, jadi kami bisa melihat sedikit bagaimana pengalaman pertama kami di MotoGP," lanjutnya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Berbagi Masukan

Pembalap Italtrans Racing Team, Italian rider Enea Bastianini merayakan gelar juara dunia Moto2 2020 setelah finis kelima di MotoGP Portugal, Minggu (22/11/2020). (AFP/Patricia De Melo Moreira)

Luca Marini yang mendapat dukungan dari tim Valentino Rossi untuk mentas bersama Avintia Ducati pada MotoGP 2021 pun terbuka untuk saling berbagi masukan dengan Enea Bastianini.

"Saya pikir kami bisa berbicara sedikit tentang hal-hal teknis, sedikit tentang motor, saling membantu untuk dapat berkembang lebih cepat," Luca Marini menerangkan.

Untuk diketahui, MotoGP 2021 akan diikuti tiga pembalap rookie. Selain Marini dan Bastianini juga ada nama Jorge Martin yang memperkuat Pramac Ducati.

 

Sumber: Tuttomotoriweb