Cindy Gulla Bikin Penasaran, Bakal Main Gim Among Us versi Real Life di Indonesia Gaming Award 2020

oleh Hendry Wibowo diperbarui 14 Des 2020, 21:45 WIB
Mantan anggota JKT48, Cindy Gulla kini terkenal jadi YouTuber gaming. (Sumber: Instagram/@cgulla)

Bola.com, Jakarta - Among Us merupakan salah satu gim populer. Namun bagaimana jika Among Us dimainkan di real life atau dunia nyata? Hal ini bisa Anda saksikan pada acara Indonesia Gaming Award 2020.

Indonesia Gaming Award 2020 sendiri bisa Anda saksikan secara gratis melalui platform Vidio pada hari Jumat (18/12/2020) pukul 20.00 WIB.

Advertisement

"Selain penghargaan, Indonesia Gaming Awards 2020 juga akan menghadirkan banyak acara entertainment," Alex Wijaya selaku Business Director Famous AllStars sebagai penyelenggara pada sesi konferensi pers yang digelar secara virtual, Senin (14/12/2020).

"Ada performance sinematik cosplay. Ada gim Among Us di dunia nyata, yang akan tampil ada Cindy (Gulla, eks JKT48). Kita yakin penonton akan terhibur selama 90 menit," tambahnya.

Ya, tentunya aksi Cindy Gulla bermain gim Among Us di dunia nyata jadi salah satu aksi paling ditunggu. Apalagi pada sesi konferensi pers, wanita berparas cantik itu menjanjikan aksinya penuh dengan kejutan.

"Aku senang banget. Bakalan seru eventnya. Aku main Among Us di dunia nyata, pasti seru, harus nonton. Bakal banyak kejutan," kata Cindy Gulla.

"Seperti lokasinya yang tidak terduga. Aku sendiri excited dan tak sabar main Among Us," tambah wanita yang juga dikenal sebagai Youtuber itu.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Bagaimana Main Among Us di Real Life?

Indonesia Gaming Award 2020. (Screenshoot Zoom).

Lantas seperti apa bermain Among Us di real life saat acara Indonesia Gaming Award 2020 nanti? Menurut Cindy Gulla caranya bakal seperti bermain di gim.

"Kisi-kisi sama seperti di gim. Bedanya ini dunia nyata. Kita selesaikan misi. Misinya bakal unik. Kita yang main punya karakter berbeda dan pakai baju berbeda juga," kata Cindy Gulla.

"Persiapan saya sendiri belajar akting ya. Bagaimana caranya tidak ketahuan. Karena saya orangnya mudah tertawa, bisa gampang ketahuan," lanjutnya sembari tertawa.

So, sudah tidak sabar pasti menanti aksi Cindy Gulla di Indonesia Gaming Award 2020. Yuk sama-sama kita saksikan di platform Vidio.

 

Berita Terkait