Bola.com, London - Manajer Chelsea, Frank Lampard, menyambut antusias duel melawan Wolverhampton Wanderers pada laga pekan ke-13 Premier League di Molineux Stadium, Rabu (16/12/2020) dini hari WIB.
Chelsea sedang dalam kondisi tak baik setelah menelan kekalahan 0-1 dari Everton pada laga sebelumnya di Premier League. Hasil minor itu menjadi yang pertama dalam dua bulan terakhir di Premier League.
Chelsea terakhir kali kalah di Liga Inggris terjadi pada 20 September 2020 ketika takluk 0-2 dari Liverpool. Frank Lampard meminta anak asuhnya untuk segera bangkit dan kembali ke jalur kemenangan.
"Premier League tidak kenal ampun. Anda melihatnya dengan hasil yang berbeda kami raih pada akhir pekan lalu. Kami tidak berada pada level teratas sehingga dikalahkan," kata Lampard seperti dikutip situs resmi klub, Selasa (15/12/2020).
"Kami sudah lama tidak menelan kekalahan karena memainkan sepak bola yang bagus sehingga memenangi pertandingan. Namun, level permainan kami menurun untuk sebuah pertandingan. Kami berhak untuk bisa kembali meraih kemenangan lagi," tegas Lampard.
Namun, Chelsea harus mewaspadai misi kebangkitan dari Wolverhampton Wanderers. Seperti diketahui, klub asuhan Nuno Espirito Santo itu menelan dua kekalahan beruntun di Premier League.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Tren Positif
Chelsea punya tren positif menghadapi Wolverhampton Wanderers. Klub asal London Barat itu belum terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir melawan The Wolves.
Chelsea meraih dua kemenangan dan sekali imbang. Pertandingan nanti akan menjadi pertemuan ke-85 untuk kedua tim sepanjang sejarah.
Secara keseluruhan, Wolves unggul dengan 35 kemenangan. Adapun Chelsea meraih 30 kemenangan dan 19 laga sisa berakhir imbang.
Sumber: Chelsea FC
Baca Juga
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Dorr! Belum Disodori Kontrak Baru dari Liverpool, Mohamed Salah: Situasinya Sekarang, Sepertinya Saya Bakal Cabut