Pemanggilan Aqil Savik ke Timnas Indonesia Diharapkan Bisa Memotivasi Pemain Muda Persib

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 24 Des 2020, 20:45 WIB
Kiper Timnas Indonesia U-19, Aqil Savik, saat latihan di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, Selasa (18/9/2018). Latihan ini merupakan persiapan jelang Piala AFC U-19. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Bola.com, Jakarta - Asisten pelatih Persib Bandung, Budiman, tidak heran kalau Timnas Indonesia kembali memanggi Aqil Savik. Menurutnya, kiper muda Maung Bandung itu memang pantas bersaing memperebutkan posisi utama di bawah mistar gawang Garuda Muda.

Aqil Savik tergabung dalam 36 pemain yang mendapatkan kesempatan dipanggil Timnas Indonesia. Aqil Savik akan bersaing dengan kiper lainnya semisal Nadeo Argawinata (Bali United), Miswar Saputra (PSM Makassar), dan Muhamad Riyandi (Barito Putera).

Advertisement

Aqil Savik menjadi satu-satunya pemain Persib Bandung yang dipanggil ke Timnas Indonesia untuk persiapan SEA Games 2021. Adapun klub dengan penyumbang banyak pemain adalah Arema FC, Bhayangkara FC, dan PSM Makassar.

Ketiganya masing-masing menyumbang empat pemain ke Timnas Indonesia. Hal ini membuat persaingan menjadi semakin menarik.

Budiman merasa pemanggilan Aqil Savik adalah sesuatu yang membanggakan buat Persib. "Tentunya, sebagai pelatih ini satu keberhasilan dan kebanggaan buat Persib karena ada pemain yang dipanggil timnas."

"Saya yakin, Aqil pemain yang layak untuk dipanggil Timnas Indonesia dan bisa bersaing dengan pemain lain," tambahnya.

 

Video

2 dari 2 halaman

Diharapkan Bisa Memotivasi Pemain Muda Persib Lainnya

Budiman melanjutkan, kehadiran Aqil Savik harus melecut pemain muda Persib lainnya untuk berprestasi. Maklum, Maung Bandung cuma mengirimkan Aqil seorang ke Timnas Indonesia.

"Semoga Aqil bisa sukses bersama Timnas dan dia bisa menjadi motivasi bagi pemain muda PERSIB lainnya, sukses Aqil," ucap Budiman.

Sumber: Persib