Liga Italia: Beli Bek Baru, AC Milan Segera Lepas 2 Pemain

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 25 Des 2020, 15:45 WIB
Leo Duarte, pemain baru AC Milan saat masih memperkuat Flamengo (CARL DE SOUZA / AFP)

Bola.com, Jakarta - AC Milan hampir pasti merekrut bek baru pada bursa transfer musim dingin mendatang. Namun, sebelumnya, mereka akan menjual pemain terlebih dahulu.

Menurut MilanNews, dua pemain yang segera dijual ialah Leo Duarte dan Mateo Musacchio. Rossoneri mempertimbangkan untuk melepas Duarte dengan status pinjaman.

Advertisement

Sementara, Musacchio tak masuk bagian dari rencana pelatih Stefano Pioli di Milanello.

Duarte telah bermain tiga kali pada 2020/2021, sekali di Serie A dan dua kali di Liga Europa.

Musacchio dapat dijual pada Januari atau kontraknya dapat dihentikan lebih awal. Kontraknya akan berakhir pada Juni 2021.

Pemain berusia 30 tahun itu tiba dari Villarreal pada Juli 2017 dan telah memainkan 73 pertandingan untuk AC Milan. Ia mencetak dua gol selama tiga musim. Tapi, musim ini dia belum mendapat menit bermain baik di Serie A atau Liga Europa.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Daftar Incaran

Pemain Union Berlin, Anthony Ujah, berebut bola dengan pemain Schalke, Ozan Kabak, pada laga Bundesliga di Weserstadion Minggu (7/6/2020). Kedua tim bermain imbang 1-1. (AP/Michael Sohn)

AC Milan tetap memasukkan nama Mohamed Simakan dan Ozan Kabak dalam target transfer mereka.

AC Milan dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan Simakan secara pribadi, meski belum ada kesepakatan dengan Strasbourg.

Strasbourg dikabarkan membanderol bek berusia 20 tahun itu dengan 20 juta euro. Tetapi, AC Milan berharap untuk menyelesaikan kesepakatan dengan biaya mendekati 15 juta euro.

Label harga Kabak bisa lebih rendah mengingat Shalke 04 di papan bawah Bundesliga dan belum memenangkan pertandingan Liga.

Beberapa nama lain yang sedang dipantau AC Milan adalah Matteo Lovato dari Hellas Verona.

 

Sumber: Football Italia

Berita Terkait