Superstar: Harvey Barnes, Pemain Jebolan Leicester City yang Makin Bersinar

oleh Rizki Hidayat diperbarui 29 Des 2020, 15:15 WIB
Gelandang Leicester City, Harvey Barnes, merayakan gol pertama Leicester City yang dibuatnya dalam laga lanjutan Liga Europa 2020/21 Grup G melawan SC Braga di Braga Municipal Stadium, Braga, Kamis (26/11/2020) waktu setempat. Leicester City bermain imbang 3-3 dengan SC Braga (AFP/Miguel Riopa)

Bola.com, Jakarta - Harvey Barnes merupakan satu di antara pemain jebolan akademi sepak bola Leicester City. Meski sempat dipinjamkan ke klub lain, performa Barnes semakin bersinar dan menjadi satu di antara pemain andalan Leicester di lini serang.

Pemain asal Inggris itu mulai menimba ilmu di akademi sepak bola Leicester City ketika masih berusia sembilan tahun. Kemampuan mengolah bolanya pun semakin terasah bersama The Foxes.

Advertisement

Akan tetapi, demi menambah jam terbang dalam bermain, Leicester meminjamkan Harvey Barnes ke klub lain, mulai dari Milton Keynes Dons, Barnsley, hingga West Bromwich Albion. Setelah berpetualang bersama sejumlah klub, Barnes mulai mendapat kepercayaan menghuni skuad utama Leicester sejak musim lalu.

Kendati tak selalu menjadi pilihan utama, Harvey Barnes memperlihatkan performa impresif ketika dimainkan. Sepanjang musim 2019/2020, pemain berusia 23 tahun tersebut berhasil mencetak tujuh gol dan sembilan assist dari 42 penampilan di seluruh ajang.

Memasuki musim ini, pemain yang bisa tampil sebagai gelandang dan winger itu semakin mendapat kepercayaan dari manajer Leicester City, Brendan Rodgers. Harvey Barnes tercatat telah tampil dalam 21 pertandingan dan mencetak delapan gol plus satu assist.

Teranyar, dia menyelamatkan Leicester dari kekalahan saat bersua Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-16 Premier League, di Selhurst Park, Senin (28/12/2020) malam WIB. Gol Harvey Barnes pada menit ke-83 membuat Leicester City bermain imbang 1-1 kontra Palace.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Pujian dari Brendan Rodgers

Gelandang Leicester City, Harvey Barnes (kedua dari kiri) mencetak gol penyeimbang 1-1 ke gawang Crystal Palace dalam laga lanjutan Liga Inggris 2020/21 pekan ke-16 di Selhurst Park, Senin (28/12/2020). Leicester City bermain imbang 1-1 dengan Crystal Palace. (AFP/Marc Atkins/Pool)

Manajer Leicester City, Brendan Rodgers, memuji perkembangan performa Barnes. Menurut eks manajer Liverpool itu, Harvey Barnes seorang pemain yang fantastis dan menjadi ancaman buat lini pertahanan lawan.

"Harvey Barnes berkembang dengan sangat baik, dia memiliki penyelesaian yang bagus, tendangannya fantastis. Dia menjadi ancaman yang sesungguhnya bagi kami pada musim ini," ucap Rodgers.

Berkat kontribusi Harvey Barnes, Leicester City kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Premier League dengan nilai 29. The Foxes tertinggal tiga poin dari Liverpool yang masih nyaman menempati posisi teratas.

Sumber: Transfermarkt, Whoscored, BBC

Berita Terkait