Ronald Koeman Mulai Pesimistis Barcelona Mampu Juarai Liga Spanyol

oleh Rizki Hidayat diperbarui 30 Des 2020, 13:05 WIB
Kiper Eibar, Marko Dmitrovic (kiri) mementahkan tendangan bebas gelandang Barcelona, Antoine Griezmann dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2020/21 pekan ke-16 di Camp Nou, Selasa (29/12/2020). Eibar bermain imbang 1-1 dengan Barcelona. (AFP/Pau Barrena)

Bola.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mulia pesimistis timnya mampu menjuarai La Liga musim ini. Menurut Koeman, Barca terpaut jauh dari Atletico Madrid dan sulit mengejar perolehan poin sang rival.

Barcelona gagal meraih kemenangan saat bersua Eibar pada laga pekan ke-16 Liga Spanyol di Camp Nou, Rabu (30/12/2020) dini hari WIB. Tampil di kandang sendiri, Barca harus puas bermain imbang 1-1.

Advertisement

Gol tunggal Barcelona dicetak Ousmane Dembele pada menit ke-67. Adapun gol Eibar tercipta atas nama Kike pada menit ke-57.

Hasil tersebut membuat Barcelona hanya meraih tujuh kemenangan dari 15 laga pembuka di La Liga. Bagi Blaugrana, itu adalah awal terburuk di Liga Spanyol sejak 2003.

Tambahan satu angka itu pun membuat Barca harus turun ke peringkat enam klasemen sementara La Liga dengan nilai 25. El Barca tertinggal tujuh poin dari Atletico Madrid yang masih nyaman menempati posisi teratas.

"Saya realistis, akan sangat sulit menjadi juara," kata Ronald Koeman.

"Tidak ada yang tidak mungkin, tetapi Anda harus mengakui jarak tersebut. Atletico terlihat sangat bagus bagi saya, sangat kuat, mereka tidak kebobolan banyak gol," lanjut eks bek Barcelona itu.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Tanpa Lionel Messi

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, memberikan arahan kepada pemainnya saat menghadapi Valladolid pada laga lanjutan Liga Spanyol di Jose Zorrilla Stadium, Rabu (23/12/2020) dini hari WIB. Barcelona menang 3-0 atas Valladolid. (AFP/Cesar Manso)

Pada pertandingan tersebut, Barcelona tampil tanpa Lionel Messi yang masih dibekap cedera pergelangan kaki. Tak diperkuat Messi, skuad Catalan kesulitan membobol gawang Eibar.

Namun, Ronald Koeman membantah lini depan timnya tumpul tanpa La Pulga. Menurut Koeman, Barcelona tampil bagus pada laga kontra Eibar, namun akibat kesalahan individu jadi gagal merengkuh kemenangan.

"Anda tidak bisa mengatakan Barca bermain lebih baik tanpa Messi. Dia adalah pemain yang berbeda. Secara umum kami bermain bagus. Tetapi, kesalahan individu membuat kami kehilangan poin."

"Kami pantas menang, kami melakukan apa yang dibutuhkan. Eibar hanya memiliki satu tembakan ke gawang. Kami menciptakan peluang, tetapi kami tidak mencetak gol penalti (Martin Braithwaite menit ke-8) dan kemudian kesalahan di lini pertahanan," kata Koeman.

Sumber: Goal International