Bola.com, Jakarta - Pengusaha muda China, Steven Zhang, membantah akan menjual Inter Milan.
"Terkait rumor yang beredar hari ini, yang secara spesifik melaporkan kemungkinan penjualan FC Internazionale Milano, presiden Steven Zhang membantah semua klaim palsu ini dan menekankan bahwa segala laporan tersebut tak berdasar," demikian pernyataan Inter Milan di situs resmi, Sabtu (2/1/2021).
Sebelumnya, keluarga Zhang dikabarkan Corriere dello Sport telah memberikan mandat kepada Rothschild Bank guna mencari pemegang saham minoritas baru pengganti Lion Rock.
Sunning Holding Grup juga disebut siap melepas seluruh saham. Pemilik klub selama ini berusaha untuk membiayai utang sejak 2016.
Menurut laporan yang sama, Inter mengalami penutunan finansial. Klub kabarnya tidak akan merekrut pemain anyar pada musim dingin ini kecuali menjual pemain terlebih dahulu.
Nerazzurri telah melepas Radja Nainggolan ke Cagliari dengan status pinjaman hingga akhir musim. Namun, itu belum cukup untuk menambah pemasukan guna mendatangkan peman anyar.
Rencana terbaru, Inter Milan akan menjual Christian Eriksen. PSG dan Arsenal dikabarkan masuk radar penjualan sang gelandang.
Steven Zhang menggantikan Erick Thohir sebagai presiden Inter Milan pada 26 Oktober 2018. Steven merupakan anak Zhang Jindong, pemilik Sunning Holdings Group, pemegang sebagian besar saham Inter.
Beberapa waktu lalu, Zhang optimistis klubnya bakal bersinar. Inter punya modal untuk meraihnya, yakni konsistensi dan kondisi finansial yang sehat.
“Kami harus mencoba untuk menang atau dalam hal apapun berusaha untuk memainkan yang terbaik,” kata Zhang.
“Kami membutuhkan klub yang konsisten, hasil keuangan dan organisasi yang sangat baik," imbuhnya.
Musim lalu, Inter Milan finis di urutan kedua di Serie A, kemudian mencapai semifinal Coppa Italia, dan menjadi runner-up Liga Europa. Namun, pada Liga Champions musim ini, perjalanan Inter hanya seumur jagung. Mereka tak lolos ke babak 16 besar.
Di Liga Italia, Inter masih menjadi pesaing ketat AC Milan di papan atas.
Sumber: Inter Milan