Bola.com, Jakarta - Ada satu pertandingan yang layak disebut super big match pada giornata ke-16 Serie A 2020/2021. Adalah saling sikut antara AC Milan versus Juventus tanggal 7 Januari 2021 nanti pukul 02.45 WIB.
Laga ini bukan hanya pertemuan dua tim dengan sejarah panjang di Serie A. Tapi juga disebut akan menentukan siapa peraih scudetto akhir musim nanti.
Maklum AC Milan kini berstatus sebagai pimpinan klasemen. Sementara Juventus merupakan juara bertahan dan kini masih berada di urutan lima klasemen.
Kebetulan kedua tim menuju pertandingan super big match dengan model mentereng. Pada giornata ke-15, AC Milan mengalahkan Benevento. Sementara Juventus mengandaskan Udinese, 4-1.
Usai laga kontra Benevento, pelatih AC Milan, Stefano Pioli menyebut bakal menganggap laga kontra Juventus seperti pertandingan lainnya bukan partai penentu scudetto.
"Saya pikir itu akan menjadi laga yang bagus, antara dua tim yang sedang berada dalam kondisi apik. Saya selalu bilang bahwa Juventus, Inter dan Napoli adalah tim terkuat di Serie A," ujar Pioli kepada Sky Sport Italia.
"Kami hanya perlu terus berjalan di jalur kami. Laga itu tidak menentukan atau meneruskan tongkat estafet apa pun. Juve memenangkan sembilan gelar terakhir dan berada tidak jauh di belakang kami saat ini," lanjutnya.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Pujian Pirlo untuk Pioli
Sementara itu, pelatih Juventus, Andrea Pirlo justru memuji Stefano Pioli jelang pertemuan kontra AC Milan. Dia mengaku sangat mengagumi sosok Pioli sebagai pelatih.
"Saya pergi mengunjungi Stefano Pioli dan melihat beberapa sesi latihannya di Milan pada musim lalu," buka Pirlo seperti dikutip dari Football Italia.
"Itu (kunjungan ke sesi latihan Milan) karena saya mengaguminya sebagai pelatih dan ingin tahu apa yang dia lakukan di sana. Dia menuai hasil dari pekerjaan itu sekarang," lanjut pelatih yang pernah memperkuat AC Milan dan Juventus sebagai pemain.
Lantas siapa bakal unggul pada pertemuan ini? Yuk sama-sama kita tunggu super big match antara AC Milan versus Juventus.
Sumber: Football Italia/Sky Sport
Baca Juga
Geger Mertua Pratama Arhan Tuduh Pemain Timnas Indonesia Pura-Pura Cedera: Padahal Hasil MRI, yang Tidak Percaya Silakan Cek ke Rumah Sakit
Makna Mendalam Selebrasi Tangan di Bawah Dagu Ole Romeny di Timnas Indonesia: Tegakkan Kepala, Terus Percaya Diri di Saat Sulit
4 Fakta Menarik Duel Timnas Indonesia Vs Bahrain: Debut Ciamik Joey Pelupessy, Patrick Kluivert Lunasi Kekecewaan Fans