Pemain Real Madrid Sedih dan Marah, Tetapi Itulah Sepak Bola

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 15 Jan 2021, 18:00 WIB
Real Madrid menyerah 1-2 dari Athletic Bilbao pada laga semifinal Piala Super Spanyol di Estadio La Rosaleda, Jumat (15/1/2021) dini hari WIB. (AFP/

Bola.com, Madrid - Piala Super Spanyol biasanya tidak memancing antusiasme tinggi dari klub-klub elite Liga Spanyol. Namun, di musim yang sangat aneh seperti ini, nilai Piala Super Spanyol benar-benar berubah total, tak lagi dipandang sebelah mata, termasuk oleh Real Madrid

Real Madrid termasuk yang menganggap turnamen ini bukan sekadar kewajiban. Setelah menjalani musim yang sulit, Los Blancos akan menyambar kesempatan untuk meraih trofi pertama musim ini. Namun, harapan itu telah kandas.   

Advertisement

Tak heran, pemain Real Madrid mengaku sedih dan marah setelah tersingkir dari semifinal Piala Super Spanyol, Jumat (15/1/2021) dini hari WIB. Real Madrid takluk 1-2 dari Athletic Billbao. 

Athletic Bilbao membuat El Real merana melalui dua gol Raul Garcia. Balasan satu gol dari Karim Benzema gagal menyelamatkan tim besutan Zinedine Zidane. Real Madrid gagal melaju ke final untuk menantang Barcelona.  

Pemain Marco Asensio, yang tiga kali usahanya membentur tiang, tak bisa menutupi kekecewaan mendalamnya setelah pertandingan. 

"Mereka memulai dengan sangat baik dan sulit bagi kami pada awalnya. Pada akhirnya kami menjadi tim terbaik kedua di lapangan, meskipun menguasai pertandingan pada akhir-akhir laga,"  ujar Asensio, seperti dilansir Marca.

"Kami sedih dan kecewa, tapi inilah sepak bola, kami harus lanjut," imbuh Asensio tentang kekalahan Real Madrid

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Komentar Zinedine Zidane

Zinedine Zidane. (AFP/Pierre-Philippe Marcou)

Zinedine Zidane meminta anak asuhnya untuk tak terlalu meratapi kekalahan dari Athletic Bilbao. Menurut Zidane masih banyak pertandingan penting lainnya yang akan dijalani Real Madrid.

"Tim ini sudah berusaha keras. Kami memulai pertandingan dengan buruk dan kami harus move on dan berpikir untuk terus bekerja. Ketika masa-masa indah datang, kami harus terus melangkah maju dan sekarang hal yang sama, kami tidak boleh gila dan terus maju untuk diri sendiri," kata Zidane.

"Kami semua dalam hal ini bersama-sama. Kami memulai permainan dengan buruk dan kami merasa kesulitan pada babak pertama. Kemudian pada babak kedua mereka melakukannya dengan baik, tetapi itu tidak cukup malam ini," tuturnya.

Sumber: Real Madrid