Bola.com, Jakarta - Mantan pemain Chelsea, William Gallas, memberikan sebuah peringatan kepada manajer The Blues, Frank Lampard. Sang manajer Chelsea diminta untuk segera meningkatkan performa timnya jika tak ingin pemecatan menjadi ujung kariernya sebagai manajer The Blues.
Pada awal musim, Chelsea diperhitungkan sebagai satu di antara beberapa kandidat juara Premier League. The Blues berinvestasi besar dalam bursa transfer musim panas jelang dimulainya musim kompetisi 2020/2021.
Namun, sejauh ini performa Chelsea jauh dari kata memuaskan. Anak asuh Frank Lampard itu bertengger di posisi kesembilan dalam klasemen sementara Premier League.
Gallas menilai Frank Lampard harus segera membangkitkan Chelsea demi kelangsungan kariernya.
"Saya merasa Lampard berada dalam situasi yang berbahaya pada musim ini," ujar Gallas kepada PlayOJO.
Video
Posisi yang Buruk
Menurut Gallas, posisi kesembilan bukanlah hal bagus untuk tim seperti Chelsea. Lampard berpotensi untuk dipecat karena situasi tersebut.
"Lampard berada dalam situasi yang bagus karena Chelsea saat ini berada di luar tiga besar. Sementara mereka menghabiskan banyak uang pada musim panas ini. Direksi tentu ingin Chelsea memenangkan Premier League," ujar Gallas.
"Saya merasa musim ini adalah kesempatan yang bagus bagi mereka untuk menjadi juara. Namun, saya yakin baik Direksi atau para fans tidak senang dengan hasil yang mereka dapatkan sejauh ini."
"Ini membuat Frank berada dalam posisi yang berbahaya. Ia harus mencoba membawa kembali Chelsea finis di posisi tiga besar atau memenangkan Premier League," lanjutnya.
Investasi Besar
Menurut Gallas, Chelsea telah berinvestasi besar kepada skuat Lampard saat ini. Jadi jika Lampard gagal membawa The Blues ke papan atas, maka ia rentan dipecat.
"Ketika mereka menghabiskan 250 juta pound untuk belanja pemain, itu berarti tim ini ingin menjadi juara Premier League. Untuk saat ini Chelsea berada dalam posisi yang buruk, dan mereka tidak berdaya melawan tim-tim besar," ujarnya.
"Frank berada dalam tekanan besar untuk segera menemukan solusi dengan cepat. Chelsea adalah tim yang suka memecat pelatih dengan cepat, sehingga Lampard saat ini berada dalam tekanan yang besar." ujarnya.
Chelsea akan memainkan laga Premier League pada akhir pekan nanti. The Blues akan bertandang ke markas Fulham pada hari Minggu (17/1/2021) dini hari nanti.
Sumber: PlayOJO
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 15/1/2021)