Liga Inggris: Jurgen Klopp Tak Percaya Liverpool Keok dari Burnley

oleh Rizki Hidayat diperbarui 22 Jan 2021, 07:15 WIB
Penyerang Burnley, Chris Wood mencoba menggiring bola melewati bek Liverpool, Joel Matip pada laga pekan ke-19 Liga Inggris 2020-2021 di Stadion Anfield, Jumat dini hari WIB (22/1/2021). Liverpool kalah tipis 0-1 atas Burnley sekaligus menelan kekalahan ketiga musim ini. (Peter Powell/Pool via AP)

Bola.com, Liverpool - Liverpool keok dari Burnley pada laga tunda pekan ke-18 Premier League di Stadion Anfield, Jumat (22/1/2021) dini hari WIB. Manjaer The Reds, Jurgen Klopp, mengaku tak percaya timnya kalah dari Burnley.

Meladeni Burnley di Anfield, Liverpool langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit awal. Berdasarkan statistik di situs resmi Premier League, Mohamed Salah dkk. menorehkan 71,9 persen penguasaan bola, berbanding 28,1 persen milik Burnley.

Advertisement

Selain itu, Liverpool melepaskan 27 tembakan yang enam di antaranya mengarah ke gawang. Adapun Burnley hanya memperoleh empat peluang bagus dari enam kesempatan.

Meski menguasai jalannya laga, Liverpool harus mengakui keunggulan Burnley dan menyerah dengan skor 0-1. Gol tunggal kemenangan tim tamu disarangkan Ashley Barnes lewat titik putih pada menit ke-83.

Bagi Liverpool, ini adalah hasil minor perdana di Stadion Anfield pada ajang Premier League. Sebelumnya, anak asuh Jurgen Klopp itu sukses meraih 55 kemenangan dan 13 hasil imbang dari 68 pertandingan kandang.

Kekalahan tersebut juga membuat Liverpool masih tertahan di peringkat empat klasemen sementara Premier League dengan nilai 34, tertinggal enam poin dari Manchester United di puncak. Di sisi lain, Burnley menghuni urutan ke-16 dengan koleksi 19 poin.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Tak Percaya

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, tertunduk lesu setelah timnya kalah 0-1 dari Burnley pada laga tunda pekan ke-18 Premier League di Stadion Anfield, Jumat (22/1/2021) dini hari WIB. (Jon Super / POOL / AFP)

Jurgen Klopp mengaku tak percaya timnya menelan kekalahan dari Burnley. Meski begitu, Klopp merasa bertanggung jawab atas hasil minor yang didapat Liverpool.

"Kami kalah dalam pertandingan yang sangat tidak mungkin, tetapi kami memang kalah. Ini adalah salah saya. Ini merupakan tugas saya untuk memastikan para pemain memiliki perasaan dan kepercayaan diri yang benar. Namun, itu tidak berjalan dengan baik," ujar Klopp.

"Kami menguasai bola dan menciptakan beberapa situasi yang bagus, tetapi penyelesaian akhir kami tidak tepat. Saya mengatakan hal yang sama pada minggu lalu. Ketika sesuatu tidak berhasil, Anda harus berusaha lebih keras, lebih lama dan lebih sering, serta membuat keputusan yang lebih baik. Sayangnya, itu tidak berhasil pada malam ini," tuturnya.

Sumber: BBC

Berita Terkait