Bola.com, Jakarta - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, optimistis setelah timnya mendapatkan Martin Odegaard dari Real Madrid. Manajer The Gunners itu meyakini Arsenal sudah membuat keputusan tepat dengan mendatangkan Odegaard.
Gelandang asal Norwegia ini direkrut Arsenal dari Real Madrid dengan skema pinjaman sampai akhir musim. Meski singkat, seharusnya kehadiran Odegaard akan sangat membantu Arsenal.
Mikel Arteta pun punya keyakinan besar terhadap Odegaard, di mana sang pemain memiliki keterampilan yang dibutuhkan oleh Arsenal, yaitu sentuhan kreatif di lini serang.
Arteta pun menegaskan bahwa transfer Odegaard ke Arsenal pun bukanlah sebuah keputusan dadakan, melainkan sudah direncanakan karena sudah sejak lama ia mengamati sang pemain.
Video
Kualitas yang Dibutuhkan
Arsenal boleh dibilang tengah melaju apik sejak Boxing Day akhir Desember lalu. Namun, Arteta mengetahui bahwa kedatangan pemain seperti Odegaard masih diperlukan. Melihat keterampilan Odegaard, Arsenal pun diuntungkan dengan kehadirannya.
"Dia adalah pemain yang sudah cukup lama kami amati dan kami yakini punya kualitas spesial yang kami butuhkan, di mana itu hlang dari tim kami," ujar Arteta seperti dalam situs resmi Arsenal.
"Sekarang kami perlu memberinya sedikit waktu. Dia tidak banyak bermain di Madrid, tapi dia sudah berlatih dan tampak bersemangat. Kami pun demikian karena mendapatkan pemain berbakat lagi," ujar sang manajer.
Mengenal Betul Sang Pemain
Mikel Arteta juga tidak terburu-buru membidik Odegaard sebagai solusi jangka pendek Arsenal. Ia sudah cukup lama mengikuti perkembangan sang pemain dalam beberapa tahun terakhir. Kini kesempatan untuk merekrutnya pun datang.
"Saya kira dia telah berkembang dalam cara yang tepat dalam beberapa musim terakhir. Saya benar-benar mengamati dia karena dia pernah bermain untuk Real Sociedad, yang merupakan kampung halaman saya," ujar Arteta.
"Saya mengenalnya dengan baik dan sasya sungguh terkesan. Bakatnya luar biasa. Dia membutuhkan lingkungan yang tepat, dia butuh sedikit waktu, dan saya kira dia punya kualitas untuk sukses bersama tim," lanjutnya.
Sumber: Arsenal
Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas, published 29/1/2021)