Bola.com, Ansan - Pelatih Ansan Greeners FC, Kim Gil-sik, tidak berani memberikan jaminan akan memainkan Asnawi Mangkualam Bahar di tim inti. Menurut Kim Gil-sik, Asnawi tetap harus bersaing dengan pemain yang sudah ada.
Ansan Greeners FC pekan lalu mengklaim perekrutan Asnawi Mangkualam Bahar dari PSM Makassar. Meskipun belum diperkenalkan secara resmi, namun pengumuman itu cukup membuat heboh publik tanah air.
Ketertarikan Ansan Greeners FC kepada Asnawi tak terlepas dari rekomendasi pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Meskipun telah direkomendasikan Shin Tae-yong, namun Asnawi tetap harus membuktikan kualitasnya dalam meraih tempat utama.
"Kebetulan saya sedang mencari pemain posisi bek kanan. Shin Tae-yong merekomendasikan Ansawi. Meskipun saya baru melihat kemampuan Asnawi melalui video dan mungkin dia tidak bisa mengikuti pemusatan latihan secara keseluruhan, tapi saya sangat memiliki harapan terhadap dirinya," kata Kim Gil-sik seperti dikutip Sportsg Korea, Jumat (29/1/2021).
"Pastinya akan ada persaingan antarpemain di posisi yang sama. Jika dia menunjukkan kemampuan dengan baik, saya rasa dia bisa menjadi starter karena saya akan sangat menilai kemampuannya," tegas Kim Gil-sik.
Peresmian Asnawi Mangkualam Bahar sebagai pemain Ansan Greeners FC kabarnya akan dilakukan pada Februari 2021. Pemain berusia 21 tahun itu terlebih dulu akan menjalani karantina selama 14 hari kemudian baru bisa bergabung dengan pemain lainnya.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Bukan Kepentingan Bisnis
Pelatih Ansan Greeners FC, Kim Gil-sik, juga menyebut perekrutan Asnawi Mangkualam Bahar yang dilakukan pihaknya bukan karena kepentingan bisnis atau pemasaran. Asnawi didatangkan dari PSM Makassar karena kebutuhan tim untuk memperkuat posisi bek kanan.
"Saya telah melihat beberapa kali pernampilannya melalui video. Asnawi bukanlah pemain yang kami rekrut untuk tujuan pemasaran bisnis," kata Kim Gil-sik seperti dikutip MBC Sport Plus, Jumat (29/1/2021).
"Perekrutannya diputuskan karena dia bisa menjadi pemain yang diperlukan tim. Saya juga berharap dia bisa bersaing dengan pemain asing lainnya pada musim 2021," tegas Kim Gil-sik.
Baca Juga
Mengulas Rapor Buruk Shin Tae-yong di Piala AFF: Belum Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara, Edisi Terdekat Bagaimana Peluangnya?
Prediksi AC Milan Vs Juventus: Duel Raksasa yang Jauh dari Habitatnya
Timnas Indonesia Menatap Piala AFF 2024: Trofi Perdana Direbut atau Status Spesialis Runner-up Berlanjut?