Bola.com, Jakarta - Arsenal akan menjamu Manchester United pada pekan ke-21 Premier League 2020/2021, Minggu (31/1/2021). Arsenal tidak bakal diperkuat salah satu pemain pilarnya, yakni Pierre-Emerick Aubameyang.
Aubameyang telah menyumbang lima gol dalam 17 penampilan untuk Arsenal di Premier League musim ini. Selain lima gol, penyerang 31 tahun Gabon tersebut juga menyumbang satu assist.
Aubameyang memang belum menunjukkan performa terbaiknya, terutama dalam urusan membobol gawang lawan. Meski begitu, dia tetap pemain yang penting bagi Arsenal.
Melawan Manchester United tanpa Aubameyang jelas berbeda bagi Arsenal. Namun, sang manajer Mikel Arteta menegaskan bahwa itu bukan alasan.
"Jika Anda ingin bersaing dengan tim-tim top lain di liga ini, bergantung hanya pada satu pemain sama sekali tidak cukup," kata Arteta ketika ditanya tentang potensi absennya Aubameyang, seperti dikutip SportsMole.
"Itu tak bisa dijadikan pegangan sepanjang waktu."
"Meski begitu, kami tahu betapa pentingnya Pierre-Emerick Aubameyang dengan gol-gol dan kontribusinya untuk tim ini. Dengan dia, pastinya kami lebih kuat," imbuh Mikel Arteta.
Video
Aubameyang Sudah Absen 2 Laga
Aubameyang sudah absen dalam dua pertandingan terakhir Arsenal. Sebab, dia harus menemani ibunya yang sedang sakit.
Aubameyang sangat diragukan bisa tampil melawan MU. Pasalnya, meski berada dalam kondisi fit, dia masih harus dinyatakan negatif COVID-19.
Selain itu, Aubameyang kabarnya juga belum berlatih penuh dengan rekan-rekannya. Dia pun diyakini bakal absen di big match kontra MU nanti.
Sumber: SportsMole
Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 30/1/2021)