Liga Inggris : Susunan Pemain Jika Para Jagoan Liverpool dan Manchester City Bergabung, Layakkah Seperti Kekuatan Avengers ?

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 06 Feb 2021, 16:13 WIB
Pemain Liverpool, Mohamed Salah (tengah), mendapat penjagaan ketat pada laga melawan Manchester City di Stadion Etihad, Senin (9/11/2020) dini hari WIB. (AFP/Shaun Botteril)

Bola.com, Jakarta - Pertarungan besar di pentas Liga Inggris akan terjadi pada Minggu (7/2/2021) malam WIB. Hal itu terjadi ketika Liverpool menjamu Manchester City di Stadion Anfield guna memastikan posisi papan atas klasemen sementara.

Liverpool bakal menjadi atensi utama publik. Maklum, mereka tertinggal dari Manchester City, tim yang nyaris 'biasa-biasa' saja di awal musim, namun bisa nge-gas setelah Natal 2020.

Advertisement

Liverpool dan Manchester City merupakan rival sejak tiga musim terakhir di Liga Inggris. Kedua tim bersaing ketat dalam perebutan titel, dan selalu memberi warna drama.

Nah, sebelum kalian melihat pertandingan Liverpool kontra Manchester City, berikut ini starting eleven yang berisi para pemain dari dua kubu. Tim ini akan memakai formasi agresif 4-3-3.

 

Video Liverpool

2 dari 5 halaman

Kiper : Ederson

2. Ederson Moraes (Manchester City). Kiper asal Brasil berusia 27 tahun ini telah membuat 7 kali clean sheets dalam 14 penampilannya selama 1260 menit. (AFP/Justin Tallis/Pool)

Ederson layak menjadi pilihan utama dibanding Allison. Ia telah membuat 129 penampilan di panggung Liga Inggris, mencatat 65 clean sheet dan kebobolan 89 gol. Sementara itu, Allison membuat 85 penampilan, dengan 39 clean sheet dan kebobolan 60 gol.

Namun, melihat kebugaran kedua pemain, Ederson tampak lebih unggul karena rentan dari cedera. Allison telah menghabiskan waktu yang cukup lama dengan berbagai cedera yang ia alami.

 

3 dari 5 halaman

Bek : Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Ruben Dias, dan Andy Robertson

Bek sayap Liverpool, Trent Alexander-Arnold, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Tottenham Hotspur dalam laga pekan ke-20 Premier League yang digelar di Stadion Tottenham Hotspur, Jumat (29/1/2021) dini hari WIB. Liverpool menang 3-1 dalam laga ini. ((Catherine Ivill/Pool via AP)

Pola empat pemain bertahan menjadi tren yang sudah terpatahkan sejak beberapa musim terakhir. Keseimbangan menjadi faktor utama, terutama bagi tim yang ingin konsisten membagi energi dalam rentang 90 menit.

Pada area kanan, jagoan Liverpool, Alexander-Arnold tak layak tergusur. Pemain berusia 22 tahun itu menunjukan perkembangan pesat sejak 2017/2018. Ia sudah mencetak 29 gol sepanjang karirnya.

Pada posisi bek tengah, layak mendapat perhatian duet Virgil Van Dijk dan Ruben Dias. Duo ini tergolong menonjol, terutama dengan kekuatan masing-masing.

Pada bek kiri, sosok Andy Robertson juga seolah tak tertandingi di panggung Liga Inggris. Banyak pihak menganggap, Andy adalah full-back paling efektif.

 

4 dari 5 halaman

Gelandang: Fabinho, Jordan Henderson, dan Kevin De Bruyne

6. Kevin De Bruyne (Manchester City) - Gelandang asal Belgia ini menjadi motor kreativitas dalam setiap serangan Manchester City. Kevin De Bruyne telah menyumbangkan empat assists dari dua laganya bersama Manchester City di Liga Champions musim ini. (AFP/Martin Rickett/pool)

Pemain yang akan mengisi posisi gelandang bertahan adalah Fabinho. Pesepak bola asal brasil ini bermain trengginas di bawah asuhan Jurgen Klopp. Posisi lain berisi Jordan Henderson dan Kevin De Bruyne.

Catatan khusus menjadi milik De Bruyne. Musim ini, KDB sanggup menjadi motor kebangkitan Manchester City, baik via gol maupun umpan brilian. Ia membawa daya gedor The Citizens tetap tinggi meski tak memiliki striker mematikan.

 

5 dari 5 halaman

Penyerang: Raheem Sterling, Sergio Aguero, dan Mohamed Salah

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, memberikan selamat kepada Mohamed Salah usai timnya meraih kemenangan atas Atalanta pada laga lanjutan Liga Champions 2020/2021 di Gewiss Stadium, Rabu (4/11/2020) dini hari WIB. Liverpool menang 5-0 atas Atalanta. (AFP/Miguel Medina)

Jika berada di zona normal, tiga nama bakal mengisi posisi penyerang. Mereka adalah Raheem Sterling, Sergio Aguero dan Mohamed Salah. Meski nama Aguero tak lagi terdengar hebat, namun ia tetap sosok mematikan.

Sterling dan Salah akan menjadi penyerang sayap yang tak kalah tajam dengan target man. Pesona pergerakan dan kemampuan tendangan berpresisi tinggi, membuat Salah dan Sterling wajar menjadi top skorer bagi timnya. (Gerald Yunior)

 

Berita Terkait