Jadwal Live Streaming Pekan ke-21 Liga Italia di Vidio: Peluang AC Milan Rebut Kembali Puncak Klasemen

oleh Asri Muspita Sari diperbarui 06 Feb 2021, 18:10 WIB
Pertandingan Liga Italia Serie A pekan ke-21 dapat disaksikan melalui platform Vidio. (Dok. Vidio)

Bola.com, Jakarta Liga Italia 2020/2021 semakin seru pada awal Februari 2021. Ada 10 pertandingan yang digelar sejak Sabtu (6/2/2021) malam WIB hingga Senin (8/2/2021) dini hari WIB. Tujuh di antaranya dapat disaksikan melalui platform Vidio.

Pertandingan pekan ke-21 Serie A sudah dibuka duel Fiorentina versus Inter Milan. Gol dari Ivan Perisic dan Nicolo Barella sanggup membawa I Nerazzurri mengudeta rival sekotanya, AC Milan dari puncak klasemen sementara Liga Italia.

Advertisement

Tak pelak, Milan wajib menang pada laga pekan ini jika ingin kembali sebagai capolista. I Rossoneri bakal menjamu tim peringkat ke-20, Crotone di San Siro, Minggu (7/2/2021) pukul 20.50 WIB.

AC Milan tentu difavoritkan menang. Selain punya tim yang lebih unggul, Crotone juga saat ini berstatus sebagai juru kunci klasemen Liga Italia. Dari 20 pertandingan yang telah dijalani, mereka baru mengemas tiga kemenangan, tiga hasil imbang, dan menelan 14 kekalahan. 

Jika menang pada laga ini, bukan tidak mungkin Zlatan Ibrahimovic dkk. bisa kembali merebut posisi mereka yang kini di tempati Inter Milan. Mengingat, selisih poin keduanya cuma berjarak satu angka saja. AC Milan dengan 46 poin, sementara Inter 47 angka.

 

Saksikan video pilihan berikut ini

2 dari 4 halaman

Big Match Juventus vs AS Roma

Big match Juventus vs AS Roma, Sabtu (6/2/2021) dapat disaksikan melalui platform streaming Vidio pukul 23.50 WIB. (Dok. Vidio)

Liga Italia 2020/2021 pekan ke-21 ini juga memanggungkan duel panas Juventus kontra AS Roma. Laga adu taktik Andrea Pirlo versus Paulo Fonseca itu akan digelar pada Sabtu, (6/2/2021) malam atau Minggu (7/2/2021) dini hari WIB.

Kedua tim sama-sama bermodal kemenangan di laga sebelumnya. Juventus menundukkan Sampdoria 2-0, sementara Roma menaklukkan Hellas Verona dengan skor 3-1.

Saat ini, peringkat mereka di klasemen Serie A juga hanya terpaut satu strip. AS Roma di posisi ketiga dengan 40 poin, sedangkan Juventus duduk di peringkat keempat dengan 39 angka. Hal itulah yang membuat laga di Allianz Stadium nanti diprediksi bakal berjalan sengit.

3 dari 4 halaman

Jadwal Serie A di Vidio

Sabtu, 6 Februari 2021

20.50 WIB, Atalanta vs Torino

23.50 WIB, Juventus vs AS Roma

Minggu, 7 Februari 2021

02.35 WIB, Genoa vs Napoli

20.50 WIB, AC Milan vs Crotone

23.50 WIB, Parma vs Bologna

Senin, 8 Februari 2021

02.35 W, Lazio vs Cagliari

4 dari 4 halaman

Link Live Streaming

Anda bisa menyaksikan live streaming Liga Italia Serie A melalui platform Vidio. Jangan lupa untuk download aplikasi Vidio dan langganan paket Premier Platinum.

Dengan Premier Platinum, Anda dapat menikmati tayangan olahraga favorit lainnya seperti Liga 1, Liga Spanyol, Liga Champions, Liga Europa, Ligue 1 Prancis, hingga pertandingan bulu tangkis BWF.

Khusus pengguna baru, pakai kode voucher VIDIOFEBRUARI jika ingin berlangganan paket Premier Platinum seharga Rp 15 ribu untuk masa aktif 30 hari.

Berita Terkait