Bali United Resmi Pinjamkan Brwa Nouri ke Klub Irak

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 21 Mar 2022, 13:42 WIB
Brwa Nouri mengaku, masih penasaran untuk membantu Bali United tampil di Piala AFC dan mempertahankan gelar Shopee Liga 1. (dok. Bali United)

Bola.com, Gianyar - Bali United melalui situs resminya, Selasa (9/2/2021), mengonfirmasi peminjaman Brwa Nouri ke klub Irak, Zakho FC. Brwa Nouri dipinjamkan ke Zakho FC selama tiga bulan.

Brwa Nouri sudah tiba di Irak sejak Selasa (2/2/2021). Bali United berharap, peminjaman ini bisa bermanfaat untuk karier Brwa Nouri.

Advertisement

"Kami turut bergembira atas berhasilnya proses peminjaman Nouri ke tim asal Irak, Zakho FC," kata CEO Bali United, Yabes Tanuri.

"Semoga Nouri bisa memberikan penampilan terbaiknya di tim Zakho sebelum kembali untuk Bali United. Peminjaman ini tentu akan berdampak baik pada persiapan Bali United menjalani kompetisi tahun ini," tegas Yabes Tanuri.

Peminjaman Brwa Nouri ke Zakho FC tak akan berpengaruh pada persiapan Bali United di Piala AFC 2021. Brwa Nouri bakal langsung kembali ke Bali United usai masa pinjamannya berakhir.

Bali United akan bermain di Piala AFC 2021 pada pertengahan Mei. Itu menjadi satu di antara alasan Bali United bersedia meminjamkan Brwa Nouri.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Opsi Terbaik

Gelandang Bali United, Brwa Nouri, berusaha melewati gelandang Bhayangkara FC, Reksa Maulana, pada laga Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (14/3). Bhayangkara menang 4-1 atas Bali. (Bola.com/Yoppy Renato)

Bali United tak masalah meminjamkan Brwa Nouri ke Zakho FC. Hal ini dilakukan agar pemainnya bisa mendapatkan kesempatan bermain dan mempertahankan kebugaran.

Bali United juga sebelumnya sudah resmi meminjamkan Melvin Platje ke klub Belanda, De Graafschap. Skenario peminjaman memang menjadi pilihan terbaik di tengah ketidakpastian nasib kompetisi di Indonesia.

PSSI memang sudah membatalkan Shopee Liga 1 2020 dan menggantinya dengan musim baru. Namun, sampai saat ini rencana penyelenggaraan musim baru belum diketahui.

Sumber: Bali United

Berita Terkait