Bola.com, Jakarta - Bayern Munchen akan menghadapi Tigres UANL pada final Piala Dunia Antarklub 2020, Jumat (12/2/2021) dinihari WIB. Ini jadi peluang buat The Bavarian mengulang sukses pada 2013 silam.
Ya, Bayern Munchen baru sekali meraih trofi Piala Dunia Antarklub. Tujuh tahun lalu, mereka memenangi pertandingan kontra wakil Afrika, Raja Casablanca, dengan skor 2-0.
Piala Dunia Antarklub merupakan kejuaraan level internasional yang mempertemukan juara dari tiap benua atau konfederasi. Masih banyak yang mengira bahwa turnamen ini sama dengan Piala Interkontinental, padahal sebenarnya bukan.
Seperti disebutkan, Piala Dunia Antarklub adalah sebuah kejuaraan yang mempertemukan jawara tiap konfederasi dan sudah ada sejak 2000. Tim asal Brasil, Corinthians, menjadi klub pertama yang keluar sebagai juara.
Menyusul perubahan format dan keterlibatan Toyota sebagai sponsor turnamen, pada 2005, FIFA akhirnya menggabungkan Piala Toyota dengan Piala Interkontinental dan mengubah nama turnamen secara resmi menjadi Piala Dunia Antarklub.
Sejak 2005 pula, tuan rumah Piala Dunia Antarklub selalu digelar di Asia, kecuali pada 2013 dan 2014 (Maroko). Langkah ini dilakukan guna mempopulerkan sepak bola di benua selain Eropa.
Lantas, siapa saja pemenang Piala Dunia Antarklub dari waktu ke waktu?
Video
Daftar Juara
2000 - Corinthians (vs Vasco da Gama), 4-3; adu penalti
2005 - Sao Paulo (vs Liverpool), 1-0
2006 - Internacional (vs Barcelona), 1-0
2007 - AC Milan (vs Boca Juniors), 4-2
2008 - Manchester United (vs LDU Quito), 1-0
2009 - Barcelona (vs Estudiantes), 2-1; extra time
2010 - Inter Milan (vs TP Mazembe), 3-0
2011 - Barcelona (vs Santos), 4-0
2012 - Corinthians (vs Chelsea), 1-0
2013 - Bayern Munchen (vs Raja Casablanca), 2-0
2014 - Real Madrid (vs San Lorenzo), 2-0
2015 - Barcelona (vs River Plate), 2-0
2016 - Real Madrid (vs Kashima Antlers), 4-2; extra time
2017 - Real Madrid (vs Gremio), 1-0
2018 - Real Madrid (vs Al-Ain), 4-1
2019 - Liverpool (vs Flamengo), 1-0; extra time
Baca Juga