Bola.com, Paris - Tottenham Hotspur dalam tekanan. Menurut laporan Football Insider, Sabtu (13/2/2021), pelatih Mauricio Pochettino berencana melakukan reuni dengan kiper Hugo Lloris di Paris Saint-Germain pada musim panas 2021.
Celah itu ingin dimanfaatkan Mauricio Pochettino karena tahu kontrak Hugo Lloris di Tottenham Hotspur akan berakhir pada 30 Juni 2022. Sampai saat ini belum ada tanda-tanda Tottenham bakal memperpanjang jasa kiper berusia 34 tahun itu.
Paris Saint-Germain akan berusaha memanfaatkan situasi tersebut untuk mendatangkan Lloris di Parc des Princes. Apalagi Lloris punya hubungan baik dengan Pochettino.
Ketika menukangi Tottenham Hotspur, Lloris merupakan kiper andalan dari Pochettino. Kiper asal Prancis itu mendapatkan kesempatan bermain sebanyak 229 pertandingan dan sukses mencatatkan 78 clean sheets.
Rayuan meraih gelar tentu saja bisa membuat Lloris berpikir ulang. Maklum, sepanjang kariernya sejak di Tottenham pada 2012 Lloris belum pernah meraih trofi apapun.
Pencapaian Hugo Lloris sebagai kiper justru terjadi ketika masih berseragam Olympique Lyonnais rentang 2008-2012. Lloris sukses meraih gelar Coupe de France dan Trophee des Champions.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Bukan Satu-satunya
Hugo Lloris ternyata bukan satu-satunya pemain Tottenham Hotspur yang diincar Mauricio Pochettino. Pelaih asal Argentina itu juga ingin mendatangkan Dele Alli ke Paris Saint-Germain pada musim panas mendatang.
Pochettino akan mengerahkan segala kemampuan yang dimiliki PSG untuk bisa mendaratkan kedua nama tersebut. Upaya itu dilakukan untuk membangun ulang skuad kesuksesan PSG.
Pochettino membutuhkan kiper yang tangguh untuk bisa memastikan PSG bersaing di kompetisi domestik dan Eropa. Selain itu, kehadiran Dele Alli diharapkan bisa menambah daya gedor di sektor sayap klub berjulukan Les Parisiens itu.
Sumber: Football Insider
Baca Juga
Pandit Malaysia Desak Oxford United Segera Beri Menit Bermain yang Cukup untuk Marselino Ferdinan
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026