FOTO: Rapor 5 Pemain Pendatang Baru di La Liga, Miralem Pjanic hingga David Silva

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 17 Feb 2021, 13:00 WIB
kolase foto-foto pemain pendatang baru di La Liga Spanyol. (Foto: AFP)
Barcelona memboyong Sergino Dest (tengah) dari Ajax dengan banderol 21 juta euro. Usianya yang baru 20 tahun membuat seorang bek kanan tersebut memiliki masa depan yang cerah bersama Blaugrana. (Foto: AFP/Sergei Supinsky)
Bukan hanya bek yang tangguh dan solid, Sergino Dest juga dapat diandalkan timnya ketika menyerang plus unggul dalam penguasaan bola. (Foto: AFP/Lluis Gene)
Alejandro Gomez (tengah) adalah bagian bisnis dari Sevilla, karena mereka merekrut pemain berbakat dengan harga yang sangat rendah dari Atalanta. (Foto: AFP/ANP/Maurice Van Steen)
Alejandro Gomez (kiri) merupakan pemain dengan keterampilan dribbling yang mengesankan dan umpan yang sangat bagus serta memiliki ketajaman dalam mencetak gol. (Foto: AFP/Miguel Medina)
Alvaro Negredo (Tengah) diboyong Cadiz secara cuma-cuma dari klub UEA Al-Nasr. Alvaro Negredo tidak asing dengan La Liga. Ia telah bermain untuk lima tim berbeda, termasuk Real Madrid, Sevilla, dan Valencia. (Foto: AFP/Pierre-Philippe Marcou)
Mantan striker Manchester City ini telah mencetak enam gol dari 19 pertandingan La Liga, termasuk satu gol kemenangan atas Barcelona, dan dua gol melawan Atletico Madrid. (Foto: AFP/Miguel Riopa)
Barcelona melanjutkan pembelian mahal mereka baru-baru ini dengan mendatangkan Miralem Pjanic (dua kanan) dari Juventus seharga 60 juta euro. Kepindahan yang dipertanyakan mengingat usia sang gelandang serang tak lagi muda. (Foto: AFP/Lluis Gene)
Pjanic melakukan tugasnya dengan baik bersama Lionel Messi, sering kali mereka berbagi tugas untuk melakukan tendangan bebas. (Foto: AFP/Attila Kisbenedek)
Kembalinya David Silva ke Real Sociedad secara cuma-cuma dari Manchester City sejauh ini belum melihatkan hasil maksimal karena dilanda berbagai masalah otot dan hamstring. (Foto: AFP/Cesar Manso)
David Silva telah mencetak satu gol melawan Celta Vigo dan dua assist melawan Huesca dalam 13 pertandingan La Liga. (Foto: AFP/Ander Gillenea)

Berita Terkait