Bola.com, London - Sebuah acara bincang-bincang yang digelar di ruang ganti Tottenham Hotspur mengungkap beberapa fakta menarik. Salah satunya soal selera berpakaian Son Heung-min yang dianggap paling buruk di tim utama.
Acara bincang-bincang tersebut disponsori William Hill, perusahaan taruhan yang berada di London, Inggris. Acara tersebut dihadiri empat pemain di tim utama Tottenham Hotspur, yaitu Gareth Bale, Joe Hart, Pierre-Emile Hojbjerg, dan Matt Doherty, dan dilangsungkan di ruang ganti, seperti dilansir dari AP Video Hub.
Mereka diberi satu pertanyaan oleh pembawa acara. Jawabannya akan diberikan oleh para pemain tersebut. Salah satu pertanyaan adalah soal "siapa pemain yang punya selera berpakaian yang paling buruk?".
Awalnya tidak ada yang membuka mulut. Namun, terlihat ekspresi dari para pemain bahwa ada yang mereka tutupi. Ekspresi yang paling terlihat adalah Gareth Bale dan Joe Hart, yang seperti ingin menahan tawa.
Akhirnya Joe Hart, yang merupakan kiper cadangan dari Hugo Lloris, memilih untuk berbicara dan menjawab pertanyaan tersebut. Ia menyebut "Sonny", yaitu nama panggilan untuk bintang Tottenham Hotspur asal Korea Selatan, Son Heung-min.
Jawaban dari Joe Hart tersebut langsung disambut oleh ketiga pemain lainnya dengan tawa. Hal tersebut seperti ketiga pemain Tottenham Hotspur lainnya mengatakan "sepakat" bahwa Son yang paling buruk dalam hal selera berpakaian.
Kata "Sonny" juga tidak hanya sekali disebut dalam acara bincang-bincang tersebut. Ada pertanyaan lain yang diajukan dan kata "Sonny" kembali terlontar.
Apa saja fakta-fakta menarik yang terungkap dari ruang ganti tim utama Tottenham Hotspur. Mengapa Son Heung-min disebut yang paling buruk dalam hal selera berpakaian? Kalian bisa menemukan jawabannya dalam tayangan di atas.