Bola.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, terlibat percekcokan dengan asisten pelatih Everton, Duncan Ferguson, saat kedua tim berjibaku di Stadion Anfiled, Minggu (21/2/2021) dini hari WIB.
The Reds tumbang dengan skor 0-2 pada laga tersebut. Keributan itu terjadi dipicu insiden ketika Liverpool mengklaim seharusnya mendapat penalti karena handball di babak pertama.
Seperti dilansir Mirror, saat halftime dan para pemain berjalan menuju lorong ruang ganti, Jurgen Klopp berteriak kepada Ferguson yang sedang tersenyum lebar.
"Kenapa Anda tertawa?" semprot Klopp, kepada Ferguson.
Ferguson langsung merespons teriakan Klopp tersebut. Tangan kanan Carlo Ancelotti itu disebut tampak kesal dengan sikap pelatih asal Jerman tersebut. "Kami boleh bicara atau hanya Anda, Jurgen?" timpal Ferguson.
Untungnya, keributan antara Jurgen Klopp dan Duncan Ferguson itu hanya berhenti sampai di sana. Keduanya tidak lanjut saling melempar argumen.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Makin Terpuruk
Kekesalan Jurgen Klopp mungkin bisa dimaklumi. Bagaimana tidak, The Reds gagal bangkit dari keterpurukan. Liverpool malah tercatat menelan empat kekalahan beruntun di Liga Inggris.
Ini juga menjadi kekalahan keempat beruntun Liverpool di kandang sendiri. Everton malah berhasil mencuri kemenangan pertama di Anfield setelah 22 tahun.
Bukan hanya sangat sulit mempertahankan gelar juara Liga Inggris, Liverpool kini dihadapkan pada kemungkinan harus berjuang keras mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan.
Sementara itu, selepas laga manajer Everton, Carlo Ancelotti, seperti menyiram minyak ke dalam bara. Dia mengklaim orang yang paling bahagia atas kemenangan The Tooffees bukan pemain, tetapi Duncan Ferguson.
“Orang paling bahagia di tim kami adalah Duncan,” kata Carlo Ancelotti.
Sumber: Mirror