Bola.com, Jakarta - Kompetisi NBA 2020/2021 memasuki pekan ke-10. Tim-tim Wilayah Timur dan Wilayah Barat akan kembali bertarung demi memantapkan posisinya di papan klasemen sementara.
Di awal pekan ini, NBA langsung menyuguhkan duel seru antara LA Clippers vs Brooklyn Nets. Kedua tim akan saling bentrok di Staples Center, Senin (22/2/2021). Ini merupakan pertemuan kedua mereka di NBA musim 2020/2021. Nets unggul atas Clippers di laga sebelumnya dengan skor 124-120.
Sementara itu, Dallas Mavericks harus menghadapi ujian berat saat bertemu Boston Celtics, Rabu (24/2/2021). Skuat asuhan Rick Carlisle juga bakal bersua lawan tangguh Brooklyn Nets pada 28 Februari mendatang.
Di partai lain, juara bertahan LA Lakers sudah dinanti tuan rumah Utah Jazz, Kamis (25/2/2021). Pertandingan ini diprediksi bakal berlangsung sengit. Pasalnya, kedua tim tengah bersaing ketat di klasemen papan atas Wilayah Barat.
Saat ini, Lakers berada di urutan ketiga dengan rapor 22-9. Sementara Jazz yang hanya menelan satu kekalahan dalam 10 pertandingan terakhir, bercokol di puncak klasemen dengan rekor 24 kemenangan dan enam kekalahan.
Selain tiga pertandingan tersebut, pencinta basket Tanah Air juga bisa menyaksikan pertandingan NBA lainnya melalui platform streaming Vidio. Simak jadwal dan dapatkan link live streaming pada halaman berikutnya.
Saksikan video pilihan berikut ini
Jadwal NBA Pekan Ini di Vidio
Senin, 22 Februari 2021
08.00 WIB, Clippers vs Nets
09.00 WIB, Bucks vs Kings
Selasa, 23 Februari 2021
08.30 WIB, Mavericks vs Grizzlies
09.00 WIB, Suns vs Blazers
Rabu, 24 Februari 2021
07.30 WIB, Mavericks vs Celtics
07.30 WIB, Knicks vs Warriors
Kamis, 25 Februari 2021
08.00 WIB, Heat vs Raptors
10.00 WIB, Jazz vs Lakers
Jadwal Selanjutnya
Jumat, 26 Februari 2021
07.30 WIB, Nets vs Magic
09.30 WIB, Bucks vs Pelicans
Sabtu, 27 Februari 2021
07.30 WIB, Celtics vs Pacers
08.00 WIB, Grizzlies vs Clippers
10.00 WIB, Lakers vs Blazers
Minggu, 28 Februari 2021
06.00 WIB, Spurs vs Pelicans
08.00 WIB, Magic vs Jazz
08.30 WIB, Nets vs Mavericks
Link Live Streaming
Para pencinta basket Tanah Air bisa menyaksikan live streaming NBA melalui platform Vidio. Yu, download aplikasi Vidio dan langganan paket Premier Platinum agar bisa menikmati tayangan olahraga favorit lainnya.
Beberapa pertandingan olahraga yang dapat disaksikan di Vidio antara lain Liga 1, Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Champions, Liga Europa, Ligue 1 Prancis, Piala FA, hingga pertandingan bulu tangkis BWF.
Khusus pengguna baru, pakai kode voucher VIDIOFEBRUARI jika ingin berlangganan paket Premier Platinum seharga Rp 15 ribu untuk 30 hari.