Bola.com, Los Angeles - Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, mengeluarkan pernyataan yang pedas. Komentar legenda sepak bola Swedia tersebut menyinggung nama bintang LA Lakers, LeBron James.
Zlatan Ibrahimovic menilai bahwa bintang basket, seperti LeBron James, seharusnya tidak ikut campur dalam urusan politik. Atlet berusia 36 tahun tersebut seharusnya hanya berkutat dengan basket saja.
“Saya sangat menyukainya (James). Ia fenomenal. Akan tetapi, saya tidak menyukai orang dengan status tertentu bicara soal politik. Lakukan yang Anda kuasai," ujar Ibrahimovic kepada Discovery+ di Swedia, seperti dilansir Guardian.
"Saya bermain sepak bola karena saya ahli di bidang itu. Saya bukan politikus. Bila saya politikus, saya akan berpolitik. Ini kesalahan yang dilakukan orang terkenal saat menjadi terkenal. Bagi saya, lebih baik menghindari beberapa topik dan lakukan bidang yang kamu kuasai. Kalau tidak, Anda berisiko melakukan sesuatu yang salah," kata Ibra.
LeBron James menjadi salah satu bintang NBA yang kritis terhadap ketidakadilan ras dan kebrutalan polisi di Amerika Serikat. Tidak hanya itu, James juga kritis terkait masalah pemilih di pemilu yang tertindas secara sistem. Ia juga cukup sering mengkritik mantan presiden Amerika, Donald Trump.
Kemudian, James memberi respons terkait komentar pedas Ibrahimovic tersebut. Ia melakukannya setelah pertandingan musim reguler NBA, di mana LA Lakers meraih kemenangan 102-93 atas Portland Trail Blazers di Staples Center, Sabtu (27/2/2021) siang hari WIB.
Seperti apa respons bintang LA Lakers, LeBron James, soal komentar pedas Zlatan Ibrahimovic? Kalian bisa melihatnya dalam tayangan singkat di atas.
Baca Juga